Anies-Ahok Ungkap Kerap Komunikasi via WA, Bahas Pilkada Jakarta?

Ahok tak menampik memang masih intens menjalin komunikasi dengan Anies via WhatsApp. Ahok bilang, komunikasi dengan Anies dilakukan selayaknya teman.

oleh Winda Nelfira diperbarui 31 Jul 2024, 20:22 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2024, 20:22 WIB
20170420-Ahok dan Anies Berjumpa di Balai Kota-Fanani
Gubernur DKI Basuki T Purnama atau Ahok dan Cagub DKI, Anies Baswedan melakukan jumpa pers di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/4). Pertemuan perdana mereka pasca pencoblosan kemarin hanya berlangsung sekitar 20 menit. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Dua Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kini tengah menjadi sorotan, lantaran keduanya mengaku kerap berkomunikasi satu sama lain.

Ahok tak menampik memang masih intens menjalin komunikasi dengan Anies via WhatsApp. Ahok bilang, komunikasi dengan Anies dilakukan selayaknya teman.

"Komunikasi kami sewajarnya teman," kata Ahok saat dikonfirmasi, dikutip Rabu (31/7/2024).

Menurut Ahok, ia terakhir kali berjumpa dengan Anies di acara pernikahan anak salah satu teman yang sama-sama dikenal oleh Anies dan Ahok.

"Saya terakhir ketemu di acara pernikahan anak dari teman beberapa waktu lalu," ujar Ahok.

Terkait kans berduet dengan Anies di Pilkada Jakarta 2024, ia sepenuhnya menyerahkan keputusan tersebut ke PDIP. Ahok menyebut, sebagai kader bakal mematuhi keputusan PDIP.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Komunikasi Anies-Ahok

Ahok Anies
Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bertemu saat pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8/2019)

Diketahui, adanya komunikasi tersebut mulanya diungkapkan Anies usai hadir peringatan tahun baru Islam 1 Muharram Tabligh Akbar bersama jamaah Majelis Rasulullah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Senin 29 Juli 2024.

Hal itu disampaikan Anies merespons kans duet dirinya dengan Ketua DPP PDIP tersebut di Pilkada Jakarta 2024.

"Apakah aturannya memungkinkan (jika dipasangkan dengan Ahok). Kita semua bergerak sesuai konstitusi saja," kata Anies

"Saya, Pak Ahok, ya berkomunikasi terus, kita suka WA-an," sambung Anies.

Infografis Menakar Peluang Duet Anies dan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Menakar Peluang Duet Anies dan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya