Ini 6 Klaster dengan Eksterior Tercantik

Siapa pun tahu, kesan pertama yang harus didapatkan saat mencari sebuah rumah adalah tampilan luarnya.

oleh Fathia Azkia diperbarui 04 Jan 2016, 11:20 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2016, 11:20 WIB
Lima Syarat Ini Bisa Mewujudkan Resolusi Anda Miliki Rumah!
Jelang tahun 2016 wujudkan resolusi Anda untuk memiliki rumah kini di depan mata

Liputan6.com, Jakarta - Selama 2015, kemunculan perumahan baru setiap bulannya selalu bertambah. Aneka konsep dan desain pun ditawarkan oleh berbagai developer, dari mulai gaya minimalis, modern, green living, hingga split level.

Tak hanya itu, para pengembang juga berlomba dalam mendesain tampilan luar tiap unit rumahnya agar mampu mencuri perhatian mata siapapun. Lantas, perumahan apa sajakah yang sukses menghadirkan desain eksterior tercantik?, seperti dikutip dari www.rumah.com, Senin (4/1/2016)

Kebagusan Terrace

Perumahan yang berlokasi di area strategis Kebagusan, Jakarta Selatan, ini didesain langsung oleh arsitek muda kenamaan, Zenin Adrian. Tiap unit rumah di Kebagusan Terrace mengusung tema modern kontemporer yang berpadu nuansa green living. Konsep yang dirancang mampu menghadirkan rumah sebagai satu volume yang terkesan solid dengan garis-garis yang tegas.

Tak hanya tampilan luar yang unik dan menarik, interior di tiap unitnya juga terasa nyaman dipandang. Lahan terbuka pada area belakang rumahnya bisa Anda jadikan taman sebagai ruang bersantai.

Pada area ini, pengembang sengaja mengaplikasikan parket sebagai lantainya, sehingga mampu menonjolkan kesan teduh dan menyatu dengan alam. Perumahan ini juga menghadirkan sisi privasi lebih dengan adanya sistem keamanan one gate system with 24 hours security.

Sutera Victoria

Meski harganya terbilang cukup tinggi, namun Sutera Victoria mampu membuatnya terasa sepadan dengan anggaran yang Anda keluarkan.

Kenapa? Karena tiap unitnya terbukti didesain dengan kesan yang mewah, elegan, dan berkualitas. Pada tipe Elm, Anda akan menjumpai fasad yang menonjolkan konsep minimalis dengan tambahan motif pada tembok bagian atas.

Jasmine Garden

Mengusung tema minimalis tropis, bagian eksterior rumah di Jasmine Garden didominasi perpaduan dari material kaca, batu alam dan tembok.

Jika Anda memperhatikan dengan detil, tiap-tiap unit rumah memiliki ciri khas yang hampir sama. Yaitu kombinasi warna earth tone seperti krem, cokelat tua dan putih.

Desain fasad atau bagian muka bangunan berongga juga selalu menghiasi bagian jendela bawah. Sebuah tiang lampu berwarna hitam dengan ornamen sangkar burung juga terdapat di depan tiap unit rumah, yang sukses memberikan kesan unik plus cantik.

Pancanaka Green Leaf

Model bangunan tiap unitnya mengusung konsep minimalis modern. Atap yang membentuk segitiga sudut tegak memberi keunikan tersendiri. Warna cat yang terang seperti kuning dan hijau di beberapa sisi mempertegas fasad dan membuatnya terlihat lebih segar.

Tidak hanya model perumahannya saja yang unik, namun denah tata ruang juga terbilang begitu optimal. Anda juga diberikan kebebasan untuk mendesain layout interior ruangan.

Dengan kapasitas dua hingga tiga kamar tidur, ruang servis yang tersedia juga cukup luas untuk Anda bagi menjadi foyer, ruang keluarga dan ruang makan.

Villa Kanaya

Satu hal yang paling mudah menarik perhatian jika melihat desain eksterior rumah di Villa Kanaya adalah perbedaan warna cat yang mencolok di tiap unitnya. Sementara bila melihat bentuk bangunannya, Anda pasti akan bertanya-tanya mengapa desainnya dirancang sedikit miring. Jawabannya akan Anda temukan saat menjumpai lantai atas. Ternyata hal ini sengaja dilakukan guna memaksimalkan luas di ruang tidur utama.

Keunikan lain yang bisa Anda temukan yakni konsep split level yang diterapkan pada lantai utama. Tak heran jika akhirnya konsep ini mampu memberikan kesan luas dan berdimensi.

Secara visual penerapan teknik split level di dalam rumah juga menambah nilai estetis tersendiri. Di samping itu, rumah terasa lebih nyaman karena sirkulasi udara terjaga dengan baik.

Casa Paso

Konsep “Blending Nature into Architecture” benar-benar diaplikasikan pada seluruh tipe rumah di Casa Paso, Jagakarsa. Dari tampilan eksteriornya, perpaduan batu alam yang khas, taman mini di bagian depan, serta teralis kayu pada jendela atas, mampu menonjolkan kesan asri dan nyaman.

Tak puas sampai disitu saja, ternyata desain interiornya pun sangat mengagumkan. Saat Anda memasuki rumah, pemandangan pertama yang akan ditemukan adalah sebuah Patio mini yang dipenuhi dengan tumpukan batu koral berwarna putih.

Patio atau taman yang terletak di tengah, seolah menjadi pembatas antara foyer dengan ruang keluarga. Selain itu, ada juga taman berukuran kecil di bagian belakang rumah, yang mampu menambah nilai estetika dalam hal interior. (Fathia A/Ahm)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya