Liputan6.com, Yogyakarta - Badan Nasional Narkotika Propinsi (BNNP) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melakukan tes urine kepada 50 sopir bus di Terminal Giwangan Yogyakarta. Kegiatan tahunan ini digelar di area pintu kedatangan bus Antar-Kota Antar-Propinsi (AKAP) dan Bus Antar-Kota Dalam Propinsi (AKDP).
Kabid Pemberantasan BNNP DIY Mujiyana mengatakan, pengecekan ini dilakukan untuk mengetahui apakah sopir bus tersebut menggunakan salah satu zat yang mengandung narkotika atau tidak.
"Urine ada empat bagian yang diperiksa, yaitu ganja, pil koplo, sabu, dan morphin," ujar Mujiyana di Giwangan, Yogyakarta, Sabtu (25/6/2016).
Mujiyana mengatakan, pemeriksaan urine para sopir di Terminal Giwangan ini bagian dari langkah pencegahan kecelakaan. Khususnya menjelang arus mudik Lebaran.
"Jika konsumsi narkoba pola pikir psikis itu akan lain. Misal kita kita konsumsi sabu yang terjadi adalah tidak konsentrasi atas pekerjaan ada pandangan kabur dan halusinasi dan membahayakan penumpang," tutur dia.
Hasil pemeriksaan sementara dari seluruh urine sopir bus di terminal Giwangan dinyatakan negatif.
Sementara itu, seorang sopir bus, Mulyo Darmanto mengatakan, setiap tahun ia selalu menjalani tes urine menjelang mudik Lebaran. Hasilnya selalu negatif. Dia mengaku hanya mengonsumsi vitamin untuk menambah staminanya.
"Setiap mau Lebaran selalu ikut agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Harapannya semoga sukses. Minum vitamin saja yang beli di apotik untuk stamina," ucap Darmanto.
Sopir Bus Peminum Vitamin Jalani Tes Urine
Sopir bus, Mulyo Darmanto mengatakan, setiap tahun ia selalu tes urinenya menjelang mudik Lebaran.
diperbarui 25 Jun 2016, 21:59 WIBDiterbitkan 25 Jun 2016, 21:59 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024
Bawa Manchester United Raih 7 Gelar, Sosok Ini Sarankan Amorim Lakukan Dua Perubahan
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali