Embarkasi Solo Berangkatkan 33.637 Calon Haji

Sebanyak 33.637 calon jemaah haji akan diberangkatkan ke Tanah Suci melalu Embarkasi Solo. Mereka berasal dari Jawa Tengah dan DIY

oleh Fajar Abrori diperbarui 28 Jul 2017, 00:01 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2017, 00:01 WIB
Calon jemaah haji kloter I asal Banjarnegara tiba di Asrama haji Donohudan Boyolali, Kamis 27 Juli 2017
Jumlah calon jemaah haji kloter I asal Banjarnegara mecapai 347 orang

Liputan6.com, Solo Sebanyak 33.637 calon jemaah haji asal Embarkasi Solo, Jawa Tengah, akan diberangkatkan menuju Tanah Suci. Rencananya, calon jemaah haji Kelompok Terbang (Kloter) I asal Banjarnegara akan dilepas oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, pada Jumat (28/7/2017).

Kasubag Humas Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Badrus Salam, mengatakan calon jemaah haji yang diberangkatkan dari Embarkasi Solo berasal dari Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Pada tahun ini jumlah calon jemaah haji yang berangkat ke Tanah Suci melalui Embarkasi Solo mencapai 33.637 orang.

"Dari jumlah itu akan diberangkatkan melalui 95 kloter, Sedangkan Kloter I akan mulai diberangkatkan pada Jumat besok dan dilepas Pak Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah," kata dia di Asrama Haji Donohudan Boyolali, Kamis, 27 Juli 2017.

Rencananya, upacara pelepasan calon haji Kloter I akan diadakan di Gedung Muzdalifah Asrama Haji Donohudan, Boyolali, pada pukul 06.00 WIB.

Setelah itu, para calon jemaah haji akan terbang ke Tanah Suci, pada pukul 09.00 WIB melalui Bandara Adi Soemarmo.

"Selain dihadiri Gubernur Jawa Tengah juga akan dihadiri oleh pejabat Pemprov Jawa Tengah dan Komisi E DPRD Jawa Tengah," kata dia.

Badrus menjelaskan, calon jemaah haji Kloter I dari Banjarnegara telah tiba di asrama pada Kamis, 27 Juli 2017, sekitar pukul 08.15 WIB. Selain Kloter I, pada hari pertama kedatangan calon jemaah haji ke Asrama Haji Donohudan, Boyolali, juga tiba berurutan mulai Kloter II hingga Kloter IV Embarkasi Solo.

"Setelah jemaah calon haji dari Banjarnegara, kemudian disusul kedatangan calon jemaah haji dari Purbalingga, Cilacap dan Banyumas. Empat kloter itu akan terbang pada Jumat besok," ujar dia.

Saksikan video menarik di bawah ini:

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya