Liputan6.com, Jakarta - Film Pengabdi Setan 2: Communion resmi dirilis terbatas di IMAX pada tanggal 30 Juli 2022. Film yang disutradarai oleh Joko Anwar ini menyita banyak pernatian para pecinta perfilman Indonesia. Terbukti dengan banyaknya penonton yang hadir di penayangan perdananya.
Film yang berdurasi hampir dua jam ini merupakan sekuel dari film Pengabdi Setan 1. Masih menceritakan kisah keluarga Rini, ayah, dan kedua adiknya.Â
Advertisement
Baca Juga
Mereka akhirnya pindah ke rumah susun di tanah kosong dekat pesisir pantai setelah beberapa tahun berusaha menyelamatkan diri dari peristiwa yang mengerikan. Peristiwa yang mengakibatkan mereka kehilangan ibu dan adik bungsunya, Ian.Â
Alih-alih merasa aman tinggal di rumah susun, teror ibu tenyata masih mengejar mereka.
Film Pengabdi Setan 2 ini memperlihatkan setting waktu tahun 1984 membuat nuansa film semakin mencekam saat disaksikan. Dengan didukung naskah, pemain, cinematography yang sangat luar biasa membuat para penonton film Pengabdi Setan 2: Communion ini kesulitan bernapas.
Sutradara Joko Anwar sungguh memanfaatkan semua aspek yang ada. Munculnya pemain baru tidak sebatas hanya meramaikan saja melainkan membuat film ini semakin solid.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Standar Perfilman Indonesia
Horror experience yang sudah dijanjikan oleh Joko Anwar terbukti jauh berbeda dibandingkan dengan Pengabdi Setan 1. Para penonton dibuat tidak nyaman, tidak tenang, dan rasa takut yang dibikin konstan dengan sound yang tiba-tiba mengejutkan di telinga.
Akan tetapi Pengabdi Setan 2: Communion ini menimbukan beberapa pertanyaan tentang pesan apa yang sebenarnya hendak Joko Anwar sampaikan di film ini.
Terlepas dari itu semua film Pengabdi Setan 2: Communion ini bisa menjadi standar baru bagi perfilman horor di Indonesia. Film Pengabdi Setan 2 akan tayang di bioskop umum Indonesia pada tanggal 4 Agustus 2022. Siap-siap bertemu kembali dengan "Ibu".
Â
Penulis: Eris Hopipah
Advertisement