Liputan6.com, Jakarta - Kabupaten Kaimana menjadi destinasi wisata bahari untuk melihat keindahan Papua Barat dengan cara yang lain. Berhadapan langsung dengan Laut Arafuru, pemandangan matahari terbenam di Kaimana menjadi sangat eksotis. Bupati Kaimana Freddy Thei bahkan mengatakan Kainama identik dengan senja.
"Saya bilang tadi Kaimana terkenal dengan senja, senjanya sangat oke. Yang kedua potensi pariwisata Kaimana saya bisa bilang sangat bagus khususnya di Teluk Triton," kata Freddy, di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (7/9/2022).
Teluk Triton menjadi wisata Papua Barat yang berada di Saria, Kecamatan Kaimana, Kabupaten Kaimana, Papua Barat. Pemandangan alam Teluk Triton tak kalah dengan Raja Ampat, banyak gugusan pulau karang dengan beragam spesies warna-warni di dalamnya.
Advertisement
"Kita punya underwater, bawah laut itu varian spesies ikan, terumbu karang itu sangat luar biasa," ungkap Freddy.
Bukan hanya keindahan alam, Freddy mengatakan toleransi di Kaimana juga sangat tinggi. Terpilihnya Freddy sebagai kepala daerah menjadi bukti adanya toleransi yang tinggi itu. Dia datang dari kalangan minoritas dan satu-satunya di Papua.
"Hari ini saya yang datang dari minoritas bisa diberikan kesempatan menjadi bupati di Kabupaten Kaimana. Pada umumnya kalau kita melihat Papua itu dalam konteks kepala daerah, yang pasti itu, mohon maaf yang katanya asli dari sana," papar Freddy.
Namun dia membuktikan orang keturunan bisa menjadi kepala daerah di Kaimana. Hal itu menunjukan toleransi beragama di Kaimana sangat luar biasa.
Meski baru saja dilantik sebagai bupati pada 2021, Freddy mengaku dirinya sudah tancap gas untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada di Kaimana agar dilirik dunia.
Dia mencanangkan tiga program unggulan, pertama kembangkan potensi pariwisata Kaimana, agar wisatawan kalau ke Papua tidak hanya ke Raja Ampat tapi juga memilih Kaimana menjadi tujuan destinasi.
"Saya mau sampaikan upaya pemerintah kita angkat pariwisata sebagai potensi pariwisata yang nantinya orang datang bukan hanya di Raja Ampat tapi juga harus ke Kaimana," ucapnya.
Â
Gebrakan Freddy Bangun Pariwisata
Untuk mengangkat potensi pariwisata, Freddy akan membuat Kaimana sebagai tempat tanpa sampah. Sebab, kebersihan menjadi poin penting demi menarik perhatian para wisatawan.
"Kita sudah lakukan langkah-langkah, pertama kita canangkan Kaimana nol sampah, supaya kota ini bersih supaya orang datang juga tertarik," papar Freddy.
"Kita juga tahu di era modern seperti ini kita melihat potensi pariwisata orang juga, hal kedua tentang kebersihan yang ketiga rasa nyaman. Kita bisa lihat di Singapura kenapa orang datang ke Singapura? Karena saya bilang rasa aman, nyaman dan bersih," tambah Freddy.
Sehingga, dengan mengkolaborasikan hal-hal tersebut mampu mendongkrang potensi pariwisata di Kaimana dan membuat para wisatawan datang berkunjung ke Kaimana.
"Hari ini kita akan kolaborasi tiga sektor, pertama potensi pariwisata, kedua kebersihan, dan ketiga rasa aman," ungkap Freddy.
Advertisement