Liputan6.com, Bandung - Banyaknya tempat menarik di Bandung membuat kota kembang ini banyak dikunjungi oleh wisatawan-wisatawan dari berbagai tempat, baik wisatawan lokal dari daerah lain hingga wisatawan mancanegara.
Baca Juga
Advertisement
Mengunjungi suatu daerah tertentu kurang afdal namanya jika kita tidak membawakan suatu barang atau makanan khas dari daerah yang kita kunjungi tersebut. Di Bandung sendiri ada banyak oleh-oleh khas yang bisa anda beli untuk dibawakan kepada keluarga yang tidak ikut ataupun diberikan kepada teman atau rekan di daerah asal.
Berikut adalah delapan rekomendasi oleh-oleh khas Bandung yang cukup legendaris.
1. Bolen Kartika Sari
Salah satu oleh-oleh yang paling terkenal dari Bandung adalah bolen Kartika Sari. Bolen ini terkenal karena rasanya yang nikmat di mulut dengan rasa khas dari Kartika Sari. Meskipun ada banyak produk di sana, namun bolen tetap menjadi salah satu produk yang sering dibawa sebagai oleh-oleh dari Bandung.
Chocban yaa gitu dah, kalau ku yaa masih top di lidah pisang bolen legendaris Kartika Sari Bandung. Maap ini cuma versi selera bukan menjelekan suatu brand🙏 pic.twitter.com/qCsqgfWdHe
— Widya Novelia (@Wdyanovelia) July 11, 2022
Saksikan Video Pilihan Ini:
2. Tas dan Sepatu Cibaduyut
Tidak hanya makanan, untuk Anda yang menginginkan membawa oleh-oleh berupa benda saat berkunjung ke Bandung, bisa mencarinya di Cibaduyut,. Kawasan legendaris ini sering sekali dikunjungi oleh wisatawan untuk mampir ke. sana, sebab Cibaduyut menjadi pusat produsen dari sepatu dan tas kulit khas dari Bandung.
View this post on Instagram
3. Kopi Aroma
Kopi Arkma adalah salah satu oleh-oleh yang dapat anda bawa untuk penikmat kopi. Kopi ini sudah ada di Bandung sejak 1930-an dan sudah terkenal sampai ke mancanegara karena rasanya yang nikmat serta khas. Kopi ini merupakan hasil proses organik yang ramai dan menggunakan peralatan trasidisonal dalam pengolahannya. Maka dari itu kopi ini sangat terkenal dan sering menjadi produk oleh-oleh untuk anda bawa dari Bandung
View this post on Instagram
4. Tahu Susu Lembang
Untuk anda yang mengujungi Lembang, jangan sampai lupa untuk membeli oleh-oleh tahu susu di. sana. Sebab tahu susu ini terkenal karena rasanya yang enak dan tesktur yang lembut. Tidak hanya itu, rasanya juga gurih, isianya yang padat dan kulitnya yang renyah pasti sangat disukai oleh orang yang diberikan oleh-oleh tersebut
View this post on Instagram
Advertisement
5. Peuyeum Bandung
Peuyeum adalah salah satu produk khas Bandung yang dapat ditemukan dengan mudah jika anda mengunjungi Bandung. Ada banyak toko-toko oleh-oleh baik di pinggir jalan atau tempat khusus yang menjual peuyeum tersebut. Rasanya yang khas harus anda bawa untuk dijadikan oleh-oleh.
Peuyeum bandung a pic.twitter.com/3iTrUPOcpG
— Hunny (@babysaintttt) June 23, 2022
6. Batagor
Batagor adalah makanan yang terkenal tidak hanya di Bandung, namun salah satu produk yang menjadi khas adalah Batagor Riri. Makanan ini mempunyai rasa yang terkenal enak dan menjadi makanan kesukaan banyak orang. Tidak hanya warga Bandung namun orang-orang dari luar Bandung. Maka dari itu, Anda harus memasukkan Batagor Riri ke dalam daftar oleh-oleh.
View this post on Instagram
7. Oncom
Oncom merupakan makanan khas Bandung yang dapat kamu bawa pulang sehabis berkunjung ke Bandung. Oncom ada banyak olahannya dan sangat terkenal akan rasanya yang enak. Anda bisa membawa oncom untuk diolah menjadi berbagai makanan seperti nasi tutug oncom, hingga gorengan terkenal combro yaitu gorengan dengan isian oncom.
Nyokap dari Bandung bawa oncom sama leunca. Langsung eksekusi masak ulukutek leunca.It's been years no makan ulukutek leunca. pic.twitter.com/MC4g5tqO2p
— Nyonyi (@NoniZara) June 18, 2022
8. Cireng
Cireng menjadi salah satu makanan khas Bandung yang harus kamu bawa. Meskipun sudah ada banyak resep di internet untuk membuat cireng, namun akan berbeda rasanya jika kamu membawa langsung dari Bandung. Makanan khas Bandung ini dapat kamu temukan di berbagai tempat di Bandung. Adapun cireng instan yang bisa kamu beli untuk digoreng ketika sampai di sana.
[FOOD] This is Cireng– comes from Bandung, 🇮🇩The basic ingredient is starch when eaten will be crushed and chewy. Lots of flavors, this time I used cheese🧀 and dry seasoning from peanuts🥜. Have a nice day🌻-na pic.twitter.com/UgpXqJGogY
— Hopemina | long rest (@chimang_) March 21, 2021
Penulis: Natasa K