Liputan6.com, Jakarta - For Revenge merupakan salah satu band rock alternatif yang berasal dari Indonesia. Band yang dibentuk sejak tahun 2006 menjadi salah satu pilihan favorit kaum millenial.
For Revenge digawangi tiga orang personel, yaitu Boniex Noer pada vokal, Arief Ismail gitar, Izha Muhammad basis dan drumer Archims Pribadi. Band ini dikenal dengan gaya musik yang energik dan lirik-lirik yang puitis.
Serana adalah salah satu lagu populer dari For Revenge yang banyak diputar di sejumlah tangga lagu. Bahkan, lagu Serana banyak diputar di sejumlah tempat nongkrong maupun kedai kopi kekinian.
Advertisement
Baca Juga
Lagu ini dirilis sebagai single pada tahun 2014 dan menjadi bagian dari album mereka yang berjudul Second Chance. Serana memiliki melodi yang kuat dan lirik yang menggambarkan perasaan dan emosi yang dalam.
Dengan pembawaannya, lagu Serana ini berhasil menjadi lagu yang mewakili perasaan para kaum lelaki dalam perayaan patah hatinya. Banyak sekali para lelaki yang menikmati lagu ini dan merasa tersuarakan isi hati mereka sampai ada yang meneteskan air mata.
Kerap kali dalam konsernya, terlihat para kaum cowok benar-benar menghayati dan larut dalam rasa lara dan sakit hatinya. Serana memiliki makna lirik yang sangat dalam seperti dalam reffrein-nya.
Lirik Serana
Di setiap masa yang telah kulewati
Meluap bersama kisah tak terganti
Senja mulai membiru menunggu yang berlalu
Haru air mata menyela iringi rindunya
Jika ku merasa sepi
Kembalilah ke tempatku menanti
Sebelum waktu menuntut mati
Ha-a, o-oo
Ha-a, o-oo
Ha-aa. o-oo
Ha-a, o-oo
Beritahu aku cara melupakanmu
Seperti kau ajarkanku dewasa
Beritahu aku cara merelakanmu
Seperti kau ajarkanku bahagia
Biarkan ku menepi jika kau akan kembali
Dan yakinkan ku bahwa kau t'lah temukan yang kau cari
Izinkan ku membenci pada sang pengganti
Dan yakinkan ku bahwa kau t'lah temukan yang kau cari
Beritahu aku cara melupakanmu
Seperti kau ajarkanku dewasa
Beritahu aku cara merelakanmu
Seperti kau ajarkanku bahagia
Beritahu aku cara melupakanmu
Seperti kau ajarkanku dewasa
Beritahu aku cara merelakanmu
Seperti kau ajarkanku untuk selalu sempurna
Penulis: Belvana Fasya Saad
Advertisement