Partai Gelora Kaltim Deklarasi Siap Menangkan Prabowo di Pilpres 2024

DPW Partai Gelora Kaltim mendeklarasikan siap memenangkan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 mendatang.

oleh Abdul Jalil diperbarui 19 Agu 2023, 17:00 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2023, 17:00 WIB
Partai Gelora Kaltim
Partai Gelora Kaltim mendeklarasikan pemenangan Prabowo Subianto di Hotel Grand Sawit, Samarinda, Jumat (18/8/2023).... Selengkapnya

Liputan6.com, Samarinda - DPW Partai Gelora Kaltim resmi mendeklarasikan siap memenangkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden di Pilpres 2024, Jumat (18/8/2023). Deklarasi yang digelar di Hotel Grand Sawit Samarinda itu umumkan langsung Ketua DPW Partai Gelora Kaltim Hadi Mulyadi.

Deklarasi ini diikuti seluruh DPD Partai Gelora se-Kaltim. Mereka menyatakan komitmen siap memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden ke-8 Indonesia.

"Kami DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Kalimantan Timur dengan ini menyatakan dengan tegas siap mendukung Prabowo Subianto sebagai calon Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024," kata Hadi Mulyadi saat membacakan naskah deklarasi yang diikuti seluruh kader Partai Gelora Kaltim.

Hadi menegaskan, dukungan Partai Gelora terhadap Prabowo Subianto telah melewati pertimbangan yang matang. 

"DPW Partai Gelora Kaltim menilai pak Prabowo sangat layak dan mumpuni untuk melanjutkan kepemimpinan pak Jokowi sebagai Presiden RI," tegasnya.

Untuk itu, selain deklarasi, Partai Gelora akan mengambil langkah dalam upaya pemenangan tersebut. Koordinasi dan konsolidasi organisasi akan terus dilakukan untuk Pilpres 2024 mendatang.

"Kita fokus untuk memenangkan Prabowo sebagai presiden karena kita meyakini menjadi poros tengah yang membangun bangsa," kata Hadi usai acara deklrasi.

Dalam deklarasi itu Hadi menyakinkan Prabowo merupakan tokoh yang dapat mempersatukan bangsa, diaman saat ini politik identitas menjadi momok Indonesia setiap kali mengadakan pemilihan umum.

"Kita tidak ingin terjerat pada politik identitas yang membuat negara ini terkotak-kotak karena kita melihat ada yang cenderung ke kiri dan yang ke kanan," katanya.

Selain itu, Wakil Gubernur Kaltim ini juga menilai Prabowo dengan segudang pengamalan layak meneruskan perjuangan Jokowi.

"Beliau layak memimpin Indonesia, kapasitas beliau dan hubungan beliau dari dalam negeri bahkan luar negeri juga cukup luar biasa. Setelah Jokowi yang pantas jadi presiden ialah pak Prabowo," ungkapnya.

Dalam waktu dekat Parta Gelora berencana akan mendeklarasikan Prabowo secara umum di Jakarta pada 28 Agustus mendatang.

“Nanti kita seluruh ketua DPW provinsi akan bertemu di jakarta untuk mendeklarasikan pak parobwo sebagai calon presiden," pungkasnya.

 

Simak Video Pilihan Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya