Penanganan Ekstra Mencegah Korosi Kerangka Kendaraan

korosi adalah masalah serius yang mempengaruhi berbagai industri.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Agu 2023, 21:36 WIB
Diterbitkan 28 Agu 2023, 21:50 WIB
PT Difan Prima Paint telah mengembangkan solusi inovatif unggulan, yaitu Diton Flinkote 009 Spesial Anti-Karat. (Liputan6.com/ ist)
PT Difan Prima Paint telah mengembangkan Diton Flinkote 009 Spesial Anti-Karat. (Liputan6.com/ ist)

Liputan6.com, Jakarta - Akhir-akhir ini, masalah karat pada rangka motor telah menjadi kekhawatiran serius bagi para pemilik motor. Bahkan, beberapa postingan di media sosial menggambarkan bahaya rangka yang patah akibat korosi. Permasalahan ini timbul karena karat merusak rangka motor sehingga mengakibatkan kerapuhan yang berpotensi mengancam keselamatan pengendara motor.

Perlu diketahui bahwa fenomena patahnya rangka motor sebenarnya bukanlah akibat dari kekurangan kekuatan pada rangka kendaraan, karena setiap motor yang dijual sudah melewati tahap Quality Control.

Banyak faktor yang berkontribusi terhadap patahnya rangka, di antaranya tingginya kadar asam di udara yang menyebabkan mudahnya rangka berkarat, serta faktor-faktor lainnya. Terlebih lagi, pelapisan dan cat pada rangka tidak memadai untuk menghadapi kondisi ini.

Terlebih, di Indonesia dengan cuaca yang tak menentu dan seringnya banjir yang membahayakan kendaraan, terutama mobil dan motor, karena dampak dari korosi yang disebabkan oleh kondisi ini.

"Dalam kondisi tersebut, risiko kerusakan pada kendaraan semakin meningkat, termasuk risiko patahnya rangka motor akibat karat. Selain itu, harga jual kendaraan yang mengalami korosi cenderung merosot," katanya.

Dalam menghadapi masalah korosi, PT Difan Prima Paint telah mengembangkan Diton Flinkote 009 Spesial Anti-Karat. Produk ini dirancang khusus untuk melawan korosi yang menyebabkan kerusakan pada rangka dan melindungi permukaan logam. 

Manajer Pemasaran (Marcom Manager) Difan Prima Paint, Anindito Ganang Prabowo mengatakan korosi adalah masalah serius yang mempengaruhi berbagai industri, termasuk otomotif, manufaktur, infrastruktur, dan kelautan.

"Khususnya, dengan maraknya kasus rangka motor berkarat belakangan ini, butuh solusi berkualitas tinggi untuk melindungi aset berharga dari kerusakan akibat korosi."

 

 

Manajer Tim Pelapisan (Manager Team Painting), Joni Ilmawan mengatakan pihaknya percaya bahwa setiap produk kendaraan sudah melalui Quality Control yang ketat. Penambahan antikarat pada rangka kendaraan adalah langkah yang tepat untuk mencegah risiko korosi. 

 

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya