Liputan6.com, Jakarta PT Indosat Tbk (ISAT) atau Indosat Ooredoo Hutchison meneken perjanjian jual beli bersyarat dengan PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL). Lantaran, Indosat akan menjual 997 lokasi menara kepada Dayamitra Telekomunikasi atau Mitratel senilai Rp 1,64 triliun.Â
Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia, ditulis Kamis (16/2/2023), Indosat telah meneken perjanjual jual beli bersyarat dengan Mitratel pada 15 Februari 2023.Â
Baca Juga
"Pada 15 Februari 2023, Perseroan telah menandatangani PJBB Mitratel berdasarkan mana Perseroan akan menjual kepada Mitratel 997 lokasi menara dengan total nilai sebesar Rp 1,64 triliun," tulis Manajemen Perseroan, dikutip Kamis (16/2/2023).
Advertisement
Perseroan dan Mitratel akan menandatangani akta pengalihan lokasi menara tersebut setelah syarat-syarat pendahuluan sebagaimana disebutkan di PJBB terpenuhi.
Dalam waktu yang sama, Indosat meneken perjanjian sewa induk dengan Mitratel di mana Indosat akan menyewa kembali 983 lokasi menara dari Mitratel dengan nilai sebesar Rp 138,6 miliar per tahun untuk 10 tahun masa sewa yang tunduk pada ideksasi tahunan inflasi. Rencana transaksi sewa akan bergantung kepada penyelesaian rencana transaksi penjualan.
"Tidak ada dampak yang merugikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, kelangsungan usaha perusahaan pada saat tanggal pengungkapan ini," tulisnya.
Â