Kangen Band Keberatan Lagunya Dibawakan Kangen Lagi

Kangen Band bahkan mengultimatum Andhika dan Dody untuk tidak membawakan lagu-lagu hits seperti Terbang Bersamaku, Yolanda atau Pujaan Hati

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 18 Sep 2014, 09:45 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2014, 09:45 WIB
Kangen Band
Kangen Band

Liputan6.com, Jakarta Perpecahan di tubuh Kangen Band berujung pada didepaknya posisi sang vokalis serta gitaris, Andhika dan Dody. Lucunya, dua nama tersebut sepakat membuat grup band baru yang diberi nama Kangen Lagi. Sementara Reyhan dan Tama datang mengisi kekosongan.

Nama yang agak mirip ini tentu membuat pertanyaan besar, apakah Kangen Lagi sengaja dibentuk untuk menjatuhkan citra Kangen Band? Apalagi, lagu-lagu hits Kangen Band kebanyakan diciptakan oleh Dody.

Rupanya hubungan 'kakak-adik' ini tidak terlalu baik. Kangen Band bahkan mengultimatum Andhika dan Dody untuk tidak membawakan lagu-lagu hits seperti Terbang Bersamaku, Yolanda atau Pujaan Hati di atas panggung Kangen Lagi.

"Kami keberatan, karena itu kan lagu Kangen Band, jadi tugas kami membawakan lagu itu. Tapi itu urusan label lah. Lagu-lagu Terbang Bersamaku, Yolanda, Pujaan Hati yang lebih berhak (menyanyikan) itu tugasnya Kangen Band yang asli," ujar vokalis Kangen Band, Reyhan ditemui di Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (17/9/2014).

Sebenarnya, kata Reyhan, hubungan dua band ini cukup baik. Hanya saja, grup beraliran pop-melayu itu tak terima jika lagu hitsnya juga dibawakan Kangen Lagi. Ia khawatir para fans akan bingung menilai mana Kangen yang sebenarnya.

"Kalau kami anggapnya mereka sahabat, tapi kalau mereka nge-band dengan nama yang sama, itu beda lagi urusannya. Kalau tegur-menegur urusan label, tapi mereka sudah nggak pernah bawakan lagu kami lagi sih," kata Reyhan.

"Biar fans juga nggak bingung, yang mana Kangen Band, dan yang mana Kangen Lagi," tutupnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya