Liputan6.com, Jakarta Setiap tahun, dunia showbiz Tanah Air selalu diramaikan dengan segala macam berita. Mulai dari perceraian, pernikahan, skandal seks, narkoba hingga kematian. Menurut paranormal Ki Kusumo, hal tersebut juga akan tetap mewarnai dunia Showbiz di 2015.
Namun, paranormal yang juga seorang produser film terkenal ini mengungkapkan bahwa berita showbiz yang menggemparkan akan sepi di 2015. Bila pun ada, hal itu tak seramai tahun-tahun sebelumnya.
"Karena 2015 itu tahun Kambil Kayu. Bisa dibilang ini tahun santai," kata Ki Kusumo membuka obrolan, saat dihubungi via telpon, Selasa (9/12/2014).
Menurut Ki Kusumo, 2015 bukanlah tahun konflik. Sehingga menurutnya, kasus keributan antara selebriti jauh berkurang. "Perceraian artis tetap ada, tapi tidak sebanyak tahun kemarin. Kelahiran banyak, namun kematian menurun," sambung produser film Jangan Menangis Sinar ini.
Untuk dunia musik, Ki Kusumo meramalkan bakal ada artis fenomenal yang muncul di 2015. Penyanyi ini mungkin bisa disamakan dengan Cita Citata yang kemunculannya cukup fenomenal di penghujung 2014.
"Patah Tumbuh Hilang Berganti. Banyak penyanyi baru, penyanyi dangdut hingga artis film dan sinetron yang bermunculan, namun tidak dengan karya yang luar biasa. Jenis musik yang naik adalah melayu, dangdut," beber Ki Kusumo.
Begini Ramalan Ki Kusumo tentang Dunia Showbiz di 2015
Menurut ramalan Ki Kusumo, di 2014 kasus keributan artis akan menurun.
diperbarui 10 Des 2014, 09:45 WIBDiterbitkan 10 Des 2014, 09:45 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BRI Rayakan HUT ke-129: Nikmati Promo Spesial BRIguna dengan Suku Bunga Mulai 8,129%
5 Pemenang Hair and Skin Research Grant 2024, Ada Cara Mencegah Kanker Kulit yang Meningkat karena Perubahan Iklim
Gegara Hal Sepele, Kakak-Beradik di Bekasi Ribut Sampai Buat Laporan Polisi
Sembunyikan Anak dalam Laci Hampir 3 Tahun, Ibu di Inggris Dipenjara
Hasil Quick Count Pilbup Cianjur, Tampilkan Duel Ketat Wahyu-Ramzi dan Herman-Ibang dengan Selisih 2,4 Persen Suara
MK Siap Terima Permohonan Sidang Sengketa Pilkada 2024, Ini Jadwalnya
Top 3: Zodiak yang Paling Perhatian Saat Pasangannya Sakit
Yulius dan Elly Saling Klaim Kemenangan di Pilgub Sulut, Begini Penjelasan KPU
10 Gejala Batu Ginjal, Salah Satunya Urine Berwarna Merah Muda
Hoaks Kesehatan Masih Mendominasi di Medsos, Ini Sebabnya
DJI Mic Mini Rilis, Mikrofon Nirkabel Kecil dengan Kemampuan Mumpuni
6 Potret Set Ruangan Berukuran Sangat Kecil, Cocok untuk Hewan Mini