Tinggalkan Panggung, EXO Kecewa dengan EXO-L

EXO kecewa dengan penggemarnya yang disebut EXO-L dalam fan meeting yang berlangsung belum lama ini.

oleh Desika Pemita diperbarui 03 Feb 2015, 15:50 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2015, 15:50 WIB
Tinggalkan Panggung, EXO Kecewa dengan EXO-L
EXO kecewa dengan penggemarnya yang disebut EXO-L dalam fan meeting yang berlangsung belum lama ini.... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul Penggemar adalah hal yang paling penting bagi idola. Hal tersebut diungkapkan EXO dalam setiap kali kesempatan. Sayangnya, EXO harus menelan kekecewaan terhadap beberapa penggemarnya yang disbeut EXO-L dalam fan meeting yang berlangsung di Seoul, Korea Selatan, belum lama ini.

EXO-L yang sangat antusias tampaknya histeris melihat idolanya datang. Tampaknya dorong-dorongan pun tak terhindarkan hingga membuat personel EXO khawatir dengan penggemarnya.

"Yang ada di belakang, coba angkat tangan kalian," ujar Bakehyun mulai menyapa penggemar. Bakehyun langsung disela oleh D.O yang tampaknya melihat salah seorang penggemar jatuh.

"Tunggu sebentar. Satu orang tampaknya ada yang jatuh. Saya tak ingin EXO-L tak tenang. Keselamatan adalah yang paling penting. Jangan sampai terluka," ungkap D.O berusaha menenangkan penggemar.

"Saya rasa kita lebih baik meninggalkan panggung," tambah D.O yang diamini oleh Baekhyun. "Baiklah, kami akan pergfi dulu. Kami akan kembali jika kalian bisa lebih tenang," kata Baekhyun.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya