Liputan6.com, Jakarta - Nikita Mirzani dikenal sebagai salah satu artis wanita yang cantik dan seksi. Namun, kemolekan Nikita Mirzani ini rupanya dapat memancing orang lain untuk berbuat jahat kepadanya.
Baca Juga
Pengalaman tak menyenangkan itu baru saja dialami olehnya. Di suatu malam, Nikita yang sedang berjalan di bawah hujan tiba-tiba dipepet oleh sebuah mobil hitam.
Advertisement
Baca Juga
Di dalam mobil tersebut terdapat sejumlah pria tak dikenal yang mencoba menggoda Nikita Mirzani. Karena berusaha memberi perlawanan, dua pria keluar dan menyeret paksa Nikita untuk masuk ke dalam mobil.
Tak lama berselang, Nikita Mirzani dikeluarkan dari dalam mobil dan dibiarkan tergeletak di jalan dengan tubuh bersimbah darah di bawah. Tubuhnya tak berdaya, ia merintih kesakitan sementara hujan mengguyurnya.
Tapi, semua itu hanyalah akting yang dilakukan Nikita Mirzani untuk keperluan film terbarunya berjudul Sekeping Hati Penuh Cinta. Nikita benar-benar menghayati dan tampil total untuk perannya itu.
Mantan istri Sajad Ukra itu memperlihatkan kelihaiannya berakting dalam video yang diunggahnya ke akun Instagram pribadinya baru-baru ini. Nikita yang juga dikenal memiliki banyak haters itu kali ini justru menerima sejumlah pujian atas aktingnya.
"Keren totalitas banget," kata @iin_cute1994 atau "Kakak cantik ektingnya smoga membuahkan krya yg hebat ya, love love," tulis @red_devil4848.
"Aku suka banget kalau kak niki main film . Menantang terus . Akting nya bagus menyesuaikan peran bisa peran baik , humor n nakal," ujar @hariati_pasaribu. (Eka/fei)