Ingin Jadi Gubernur, Ahmad Dhani Siap Jual Mobil Mewahnya

Ahmad Dhani juga mengaku didukung oleh beberapa orang pengusaha.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 04 Mar 2016, 20:05 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2016, 20:05 WIB
Ahmad Dhani
Ahmad Dhani juga mengaku didukung oleh beberapa orang pengusaha.

Liputan6.com, Jakarta Ahmad Dhani siap bersaing melawan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok untuk menjadi gubernur DKI Jakarta. Demi memuluskan niatnya sebagai orang nomor satu Jakarta, Dhani akan menjual mobil mewahnya.

"Ada uang juga untuk bikin survei dan sosialisasi. Kalau ditanya persiapan ya saya siap-siap jual barang dan jual mobil," ujar Ahmad Dhani, saat ditemui di kediamannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (4/3/2016).

Bakal Calon (Balon) Gubernur DKI Jakarta Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra (kanan) bersama musisi Ahmad Dhani bersalaman saat menggelar pertemuan politik di Jakarta, Jumat (4/3). (Lipitan6.com/Immanuel Antonius)

Namun, Ahmad Dhani belum memutuskan berapa jumlah mobil mewah miliknya yang akan ia jual. Yang pasti, suami Mulan Jameela ini hanya akan menjual mobil pribadinya dan bukan mobil anak-anaknya.

"Mobil saya, bukan mobilnya Al. Kalau mobilnya Al dia protes nanti," sambung ayah dari Al, El, Dul dan Safeea ini.

Bakal Calon (Balon) Gubernur DKI Jakarta Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra (kanan) bersama musisi Ahmad Dhani bersalaman saat menggelar pertemuan politik di Jakarta, Jumat (4/3). (Lipitan6.com/Immanuel Antonius)

Selain merogoh koceknya dari kantongnya sendiri, Dhani juga mengaku ada beberapa pengusaha yang siap mendukungnya. "Sampai sekarang ini ada beberapa pengusaha pribumi yang mendukung," kata Dhani.

Ahmad Dhani mengaku siap maju menjadi bakal calon (balon) wakil gubernur DKI Jakarta dengan dukungan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Dhani seperti akan maju bersama Yusril Ihza Mahendra dari Partai Bulan Bintang (PBB). (Pur/fei)

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya