Aksi Demo 212 Digelar, Artis Bule Ini Nyanyikan Lagu Ibu Pertiwi

Tyson James Lynch, suami Melanie Ricardo dan Jono Amstrong juga ikut berpartisipasi aksi damai 212.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 02 Des 2016, 13:20 WIB
Diterbitkan 02 Des 2016, 13:20 WIB
German Dmitriev
German Dmitriev, pemain biola asal Rusia

Liputan6.com, Jakarta Digelarnya aksi damai 212 di Silang Monas Jakarta, membuat banyak orang berpartisipasi. Bukan hanya kalangan politik, selebritas Indonesia saja yang ikut tapi juga bule-bule yang mencari nafkah di Indonesia.

Di antaranya adalah Tyson James Lynch, dan juga Jono Amstrong, bersama lainnya membuat video singkat. Mereka memang tak turun langsung ke jalan bersama pendemo lainnya tapi mereka berpartisipasi dengan cara yang unik.

Meski terlihat romantis, namun Melaney Ricardo mengakui dirinya selalu berusaha menyesuaikan diri dengan Tyson karena perbedaan kultur.

Yaitu, mereka menyanyikan lagu patriotik Indonesia, 'Ibu Pertiwi'. Tampak dalam video tersebut musisi dari Rusia, German Dmitriev memainkan biolanya. Sementara, Tyson Lynch melantunkan syair pertama dari lagu tersebut.

Selain musisi, aktor, dan model yang terlibat dalam video ini, juga ada konsultan dari Jerman, enterpreneur dari India dan Rusia. Sepuluh bule ini menyanyikannya dengan fasih dan hikmat.

Jono Armstron alias Jono eks GBS (Istimewa)

Video ini pun diunggah Julia Perez di akun Instagramnya, Jumat (2/12/2016) tanda dia pun ikut berpartisipasi atas aksi damai 212.

 

 

Ibu pertiwi

Video kiriman Juliaperez (@juliaperrezz) pada

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya