Liputan6.com, Jakarta - Nama Anggun C Sasmi saat ini tengah naik daun di kancah musik internasional berkat lagu barunya, "What We Remember". Single milik penyanyi Prancis asli Indonesia tersebut berhasil duduk di tangga lagu Billboard yang sangat bergengsi.
Akan tetapi, prestasi tersebut sempat diwarnai oleh isu seputar kewarganegaraan setelah salah satu akun gosip mengunggah sebuah artikel berisi wawancara Anggun dengan sebuah majalah.
Advertisement
Baca Juga
Dalam artikelnya, Anggun menyampaikan alasan-alasan menohok untuk berpindah kewarganegaraan dari Indonesia menjadi warga negara Prancis. Bahkan, ada satu pernyataan yang dari Anggun bahwa ia tak dibantu oleh pemerintah Indonesia.
Tak disangka, Anggun pun menanggapi unggahan tersebut dengan reaksi cukup santai. Melalui akun Instagram @anggun_cipta, ia menuliskan reaksinya dalam sebuah keterangan untuk video unggahannya. Video tersebut memperlihatkan Beyonce yang tengah tertawa.
Telat 17 Tahun
"Hari gini masih aja komentar ttg kewarganegaraan? Itu berita tahun 2001, kalian telat 17 tahun. Indo - Perancis so whaaaaaat??? LOL," tulis Anggun C Sasmi sebagai keterangan fotonya, Minggu (14/1/2018).
Tanggapan Anggun C Sasmi itu menimbulkan beragam reaksi dari warganet. Sebagian besar mendukung Anggun dan beberapa dari mereka juga melontarkan candaan yang cukup unik.
"Hahahaha... Beritanya kek umur aku. Tapi masih tua an aku. 😂😂 Fighting mbak @anggun_cipta," ujar @dzikriofficial. "Semangat terus berkarya dimanapun dinegara manapun," kata @vrudiyanto. "Udah mba @anggun_cipta jangan ngelayanin segelintir orang yang nyinyir, nila setitik... Rusak susu sebelanga," tulis @eddy_pwr.
Advertisement
Top 50 Billboard
Penyanyi yang juga kita kenal sebagai Anggun itu, saat ini tengah bertaji di tangga musik internasional. Berkat lagu terbarunya, "What We Remember", Anggun tengah bertengger di Billboard Top 50 Dance/Club Songs Chart.
Anggun C Sasmi sempat duduk di posisi ke-50 tangga lagu bergengsi itu. Ia lalu melompat ke posisi ke-38. Kabar tersebut sempat diumumkan sendiri oleh Anggun melalui Instagram @anggun_cipta.
Pada 20 tahun lalu, Anggun merilis single "Snow On The Sahara" hingga menjadi legenda Asia sebagai artis kelahiran Indonesia yang pertama (dan satu-satunya hingga kini) dalam sejarah menduduki Billboard charts sebanyak tiga kali: Adult Pop 40 (posisi 22), Dance Songs (posisi 16) dan album Heatseekers (posisi 23).