Tetap Cantik di Usia 37 Tahun, Paris Hilton Operasi Plastik?

Jelang usia 40 tahun, Paris Hilton tetap terlihat cantik seperti ketika ia masih remaja.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Jul 2018, 16:40 WIB
Diterbitkan 23 Jul 2018, 16:40 WIB
[Bintang] Paris Hilton
Paris Hilton (RICH FURY GETTY IMAGES NORTH AMERICA AFP)

Liputan6.com, Los Angeles - Selebritas Paris Hilton kini telah berusia 37 tahun. Meski sudah nyaris menginjak usia kepala empat, namun tak ada yang meragukan kecantikan pewaris bisnis hotel dan properti tersebut.

Paris Hilton tetap terlihat cantik seperti ketika ia masih remaja. Tak ayal, banyak yang menuduhnya melakukan operasi wajah demi penampilan primanya. Benarkah?

"Aku tak pernah melakukan botox, filler atau operasi plastik apapun dalam hidupku," ujar Paris Hilton pada majalah People seperti dikutip Liputan6.com, Senin (23/7/2018).

Dalam konferensi kecantikan ini akhirnya Paris Hilton membocorkan rahasianya. Ia mengaku kulit indah bak remaja yang dimilikinya ini berkat dedikasinya pada perawatan kulit. Ia juga membagikan resep rahasia kecantikannya.

Seharga Rp 2,5 Juta

Paris Hilton
Paris Hilton (Photo by Chris Pizzello/Invision/AP)

"Aku sangat setia dengan Creme De La Mer (yang dijual sekitar 175 dollar (2.5 juta rupiah). Aku telah menggunakan ini selama dua tahun, untuk memastikan produk ini berhasil," ujar Paris Hilton.

Produk Sendiri

[Bintang] Paris Hilton
Paris Hilton (AFP/ Jamie McCarthy)

Kecintaannya itu membuat Paris akan memproduksi perawatan kulitnya sendiri. Bertajuk Paris Hilton Skincare, produknya digadang akan memadukan kecantikan dan teknologi terkini. Paris menarget pencegahan penuaan dini terutama kemunculan garis halus di kulit.

Ini bukan kali pertama Paris memproduksi sesuatu yang bersinggungan dengan kecantikan. Sebelumnya ia telah memproduksi kurang lebih 15 parfum yang laris manis. Bahkan ia dinobatkan sebagai Parfum Selebriti Terbaik tahun 2009. (Rezka Aulia/Kapanlagi.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya