Kristen Stewart Perankan Putri Diana di Film Spencer, Warganet Perang Pendapat

Terpilihnya Kristen Stewart sebagai pemeran Putri Diana rupanya membuat pendapat warganet terbelah.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 18 Jun 2020, 11:35 WIB
Diterbitkan 18 Jun 2020, 11:30 WIB
Festival Cannes-Kristen Stewart
Pengumuman pemilihan Kristen Stewart sebagai pemeran Putri Dianan rupanya membuat pendapat warganet terbelah. (AP Photo/Joel C Ryan)

Liputan6.com, Los Angeles - Proyek terbaru Kristen Stewart kini telah diumumkan, yakni film bertajuk Spencer, dari sutradara Pablo Larrain yang sebelumnya menangani Jackie.

Diwartakan Variety, Kamis (18/6/2020), dalam film ini Kristen Stewart kebagian peran sebagai Putri Diana.

Proses produksi film terbaru Kristen Stewart ini diperkirakan dimulai pada awal 2021. Spencer akan fokus menceritakan salah satu liburan Natal terakhir Putri Diana bersama Keluarga Windsor di Sandringham pada awal 1990-an. 

Keputusan Bercerai

Putri Diana
Putri Diana. (AP Files)

Dalam liburan ini, Diana akhirnya bertekad bulat untuk bercerai dari Pangeran Charles. Seperti diketahui, Pangeran Charles dan Putri Diana menikah pada 1981, tapi kemudian berpisah pada 1992 dan bercerai tahun 1996.

Setahun setelah perceraiannya, ia tewas dalam kecelakaan mobil di Paris.

Bikin Geger

Festival Cannes-Kristen Stewart
Kristen Stewart. (AP Photo/Joel C Ryan)

Sementara itu, pengumuman pemilihan Kristen Stewart rupanya membuat warganet geger. Pendapat mereka terbelah, antara pro dan kontra dengan pemilihan ini.

Yang kontra, menggunakan alasan bahwa Kristen Stewart tak mirip dengan Putri Diana, sampai menyerang akting bintang Twilight ini.

Pendapat Kontra

Festival Cannes-Kristen Stewart
Kristen Stewart. (AP Photo/Joel C Ryan)

Pengguna Twitter @heyjaeee mengunggah video singkat Whitney Houston yang menggeleng dan berkata "no way". Ia menyertakan twit, "Putri Diana di Surga kayak begini saat melihat Twitter dan melihat Kristen Stewart memainkan dirinya."

Ada pula yang merasa ibunda Pangeran Harry dan William ini seharusnya dimainkan aktris Inggris. "Kristen Stewart aktris yang bagus yang banyak melakoni film bagus, tapi bukannya lebih masuk akal memilih aktris Inggris/ Welsh untuk peran Lady Di?" twit @TheSeanyLlama.

Didukung

Wajah Baru Tiga Agen Rahasia Cantik di Film Charlie's Angels 2019
Aktris Kristen Stewart. (AFP/Jean-Baptiste Lacroix)

Meski begitu, tak sedikit pula yang mendukung Kristen Stewart. Apalagi ia adalah aktris kawakan yang telah diakui di sejumlah penghargaan besar.

"Pemenang BAFTA. Pemenang cesar award. Aktris dekade ini oleh asosiasi kritik hollywood. Kristen Stewart enggak peduli apa yang kamu pikirkan tentangnya," pemilik akun @riseoftwiIight datang membela.

"Aku mengerti sejumlah komentar dari Inggris. Ini adalah pemilihan pemain yang kontroversial. Tapi Kristen bukannya tidak memiliki kemampuan untuk memperlihatkan momen, karena dia hebat. Dan dia tak menganggap remeh [perannya]," kata @bellaxkristen.

Bagaimana menurutmu, cocok tidak Kristen Stewart berperan sebagai Putri Diana?

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya