Ivan Gunawan Ogah Cari Tahu Penyebab Ayu Ting Ting Batal Nikah

Ivan Gunawan menghormati privasi Ayu Ting Ting seputar isu pernikahannya itu.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 07 Feb 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2021, 16:00 WIB
[Bintang] 8 Potret Kekompakan Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan
Persahabatan mereka bermula saat mereka dalam proyek kerjaan. Namun siapa yang menyangka jika mereka kemudian jadi sahabat. (Foto: instagram.com/ivan_gunawan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ivan Gunawan merupakan salah satu sahabat Ayu Ting Ting yang terkejut lantaran penyanyi dangdut yang beken dengan lagu "Alamat Palsu" itu membatalkan rencana menikah dengan pengusaha Adit Jayusman.

Padahal, sebelumnya Ayu Ting Ting yang sudah merancang pernikahannya untuk digelar pada 20 Februari mendatang. Meskipun sahabat, Ivan Gunawan rupanya tak mau mencari tahu penyebab batalnya Ayu Ting Ting menikah.

Pasalnya, selama ini Ayu Ting Ting pun masih tak mau menjelaskan kepada publik bahkan sahabat-sahabatnya sekalipun. Ivan Gunawan pun menghormati privasi Ayu Ting Ting seputar isu pernikahannya itu.

 

Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5

Tak Pernah Cerita

Ivan Gunawan
Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting [foto: instagram/ivan_gunawan]... Selengkapnya

"Saya bukan tipe orang yang nanya kenapa-kenapa. Jadi saya nggak kepingin tahu. Justru karena dia enggak pernah cerita, kita juga enggak pernah berusaha untuk nanya," jelas desainer kondang tersebut, ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (5/2/2021), melansir Kapanlagi.com.

Tetap Profesional

[Fimela] Ayu Ting Ting
Jumpa pers RISALAH CINTA RAMADAN BERSAMA ANTV (Bambang E. Ros/Fimela.com)... Selengkapnya

Meskipun kondisinya sedang terpuruk, Ayu Ting Ting tetap profesional dalam bekerja. Ia masih terlihat rutin mengisi program acara televisi seolah tak terjadi masalah dengan kisah asmaranya.

Berjiwa Besar

Ivan Gunawan yang sudah berkali-kali bekerja sama dengan Ayu Ting Ting pun mengakui sikap sahabatnya yang sangat berjiwa besar.

Ivan bersama rekan artis lainnya, Ruben Onsu, selalu berusaha menghibur Ayu dengan secukupnya selama berada di lokasi syuting.

Berusaha Menghibur

"Enggak kenapa-napa kok, dia berjiwa besar. Ya kita sebagai teman-teman yang bekerja bareng bersama dia, kita berusaha menghibur. Menghibur bukan dengan cara yang lebay ya, tapi menghibur sesuai porsinya. Jadi, ya begitu saja. Dia baik-baik saja kok," ujar Ivan. (Kapanlagi.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya