Liputan6.com, Jakarta - Serial The Falcon and The Winter Soldier sudah berakhir sejak penayangan episode keenam pada 23 April 2021. Namun, masih banyak hal yang tak diketahui publik. Salah satunya rencana kemunculan Spider-Man.
Melansir dari cbr.com, kreator The Falcon and The Winter Soldier, Malcolm Spellman, mengungkapkan bahwa dirinya dan tim produksi Marvel awalnya hendak memunculkan Spider-Man di episode terakhir serial tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Bahkan, saat ditanya apakah Malcolm Spellman ingin memunculkan Spider-Man di serial The Falcon and The Winter Soldier, dirinya sempat ingin menyatakan hal itu. Namun, bos Marvel Studios, Kevin Feige, berkata lain.
Langsung Dihadang
Kepada Inverse, Malcolm Spellman menjelaskan bahwa Kevin Feige, Presiden sekaligus Chief Creative Officer Marvel Studios, menghadang kemunculan Spider-Man di episode terakhir The Falcon and Winter Soldier.
Advertisement
Padahal Sudah Siap Dimunculkan
Dalam wawancara tersebut, Spellman ditanya mengenai kemungkinan Tom Holland muncul sebagai cameo Peter Parker alias Spider-Man. Spellman pun menjawab, "Tentu saja! Kemudian Kevin Feige berkata, 'Tidak. Hentikan itu.'"
Faktor Cerita
Spellman pun menyadari bahwa segala keinginannya itu belum tentu sesuai dengan jalan cerita serial yang ia garap.
"Dengar, ketika kamu pertama kali muncul di proyek ini, di benakmu, kamu pikir kamu akan menggunakan semua orang di MCU," katanya.
"Tapi Marvel selalu bertanya, 'Apakah orang ini termasuk dalam cerita ini? Kamu tidak bisa hanya menjadi penggila komik dan memasukkan semua karakter kami ke dalam proyekmu karena kamu menyukainya. Mereka harus muncul secara organik.' Jadi Spider-Man tidak berhasil," pungkasnya.
Advertisement
Muncul di Bioskop
Biarpun Spider-Man tak muncul di layar kaca, namun aksi Tom Holland sebagai manusia laba-laba akan terlihat di film Spder-Man: No Way Home yang siap dirilis di bioskop pada Desember mendatang.