Mayangsari Rayakan Ulang Tahun ke-50 dengan Foto Jadul, Disebut Gadis Puerto Rico oleh Yuni Shara

Senin (23/8/2021), Mayangsari ulang tahun ke-50. Ia mengunggah potret jadul dan kebanjiran doa para artis.

oleh Wayan Diananto diperbarui 23 Agu 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2021, 14:30 WIB
Mayangsari.
Mayangsari merayakan ulang tahun ke-50, Senin (23/8/2021). (Foto: Instagram @mayangsari_official)

Liputan6.com, Jakarta Senin (23/8/2021), Mayangsari ulang tahun ke-50. Ulang tahun emas ini dirayakan pelantun “Tiada Lagi” dan “Kusalah Menilai” dengan cara unik, yakni mengunggah potret jadul di akun Instagram.

Mayangsari tak menjelaskan foto ini diambil kapan. Yang jelas, ibunda Khirani Siti Hartina Trihatmodjo hendak memberi tahu publik bahwa ia pernah muda dan bersyukur melewati masa itu.

Lebih lanjut Nyonya Bambang Trihatmodjo berterima kasih kepada almarhum ayah dan ibu yang telah mengantarnya hingga tiba di fase ini. Mayangsari juga menyenggol suami tercinta.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Happy Birthday To Me

Mayangsari.
Mayangsari. (Foto: Instagram @mayangsari_official).

Sengaja upload foto ini pengingat kalo pernah mudaaa shay. Happy birthday to Me,” tulis pemilik album Rasa Cintaku dan Beri Kesempatan seraya mensyukuri banyak hal.

Seiring bertambahnya usia, Mayangsari berpendapat umur adalah angka yang diberikan Sang Khalik sebagai pengingat agar manusia makin terampil menyesuaikan diri.

Hanya Bisa Ucap Syukur

Unggahan Mayangsari.
Mayangsari mengunggah potret jadul merayakan ulang tahun pada 23 Agustus 2021. (Foto: Instagram @mayangsari_official)

Hanya bisa mengucap rasa syukur yang tiada henti untuk umur, nafas, berkah, anugrah yang kudapat hingga saat ini. Umur adalah angka tepatnya pengingat agar kita bisa menyesuaikannya,” cuit Mayangsari.

Terima kasih untuk Alm. Bapakku (Alfatihah) Ibuku sayang yang sudah menghadirkanku keduina. Terima kasih suamiku dan anak perempuanku. Kalian berdua menyempurnakan takdir hidupku,” imbuhnya.

 

Mulan Jameela

Mayangsari. (Foto: Instagram @mayangsaritrihatmodjoreal)
Mayangsari. (Foto: Instagram @mayangsaritrihatmodjoreal)

Di pengujung status teks, Mayangsari sadar ia bukan satu-satunya yang berulang tahun di dunia. Sejumlah artis juga berulang tahun pada 23 Agustus termasuk Mulan Jameela.

Selamat ulang tahun untuk siapapun yg berulang tahun pada hari ini juga ya. Terima kasih banyak untuk ucapan juga doa-doa terbaik buatku,” tutup Mayangsari lalu menyematkan emotikon tangan menjura dan hati merah.

Gadis Puerto Rico

Yuni Shara.
Yuni Shara. (Foto: Instagram @yunishara36)

Sejumlah selebritas menyelamati di kolom komentar. Yuni Shara memakai plesetan Puerto Rico sebagai kata ganti Purwokerto. “Happy Birthday Gadis Puertorico,” sahut kakak Krisdayanti.

Sugeng ambal warso mbakku cantik. Mugi selalu sehat, panjang umur dan makmur bahagia amin allahumma amin,” ucap Inul Daratista. “Happy bday Mbak Mayang kesayangan,” Rossa menyahut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya