Sinopsis Loncat Kelas 2 episode 8: Curahan Hati yang Tak Terucap

Domino kembali mencurahkan isi hatinya kepada Archie. Ia hanya bisa diam terpaku mengetahui tentang keluarga Domino. Simak sinopsis Loncat Kelas 2 episode 8 di sini.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 17 Des 2021, 18:20 WIB
Diterbitkan 17 Des 2021, 18:20 WIB
Sinopsis Loncat Kelas 2 Episode 8
Serial Loncat Kelas 2 tayang dengan episode terbaru setiap Rabu dan Jumat eksklusif hanya di Vidio. (Dok. Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kisah problema tiga remaja dalam serial Loncat Kelas 2 masih kembali terjadi. Kabar baiknya, mereka semua akhirnya sudah menemukan jalan keluar untuk masalah mereka. Menginjak episode yang ke-8, seperti apa kisah selengkapnya? Simak sinopsis selengkapnya di bawah ini.

Dalam original series Loncat Kelas 2 episode sebelumnya, banyak yang terkejut dengan perubahan yang terjadi pada Domino (Antonio Blanco Jr). Meskipun Archie sedikit mengetahui apa yang mendasari sikap Domino yang lebih baik, ia juga merasakan hal yang sama.

Domino yang sekarang jauh lebih pendiam dan tidak banyak bicara. Ia juga jarang menggunakan kekerasan ketika menunjukkan rasa ketidaksukaannya akan suatu hal. 

Mendapatkan nilai yang hampir setara dengan Archie, membuat hal ini memancing Archie untuk kembali bertemu empat mata dengan Domino. Apakah kali ini Domino kembali terpancing amarahnya ketika bertemu dengan Archie?

Ungkapan dari Hati

Seperti biasa, Archie kembali menemui Domino di markas favoritnya. Ternyata Domino sedang membaca buku pelajaran sendiri tanpa ditemani siapapun. Hal ini pun menjadi kesempatan emas untuk Archie mengenal lebih dekat sang senior.

Awalnya, Domino hanya melontarkan kalimat sarkasme terhadap Archie. Tak disangka, respon Archie yang seolah menyanjung Domino membuat anak yang sedikit keras kepala ini seketika luluh.

Domino mulai mencurahkan isi hatinya dan juga kisah keluarganya yang harus berpisah. Sang mama hidup dengan pria lain lantaran tidak senang dengan ayahnya yang selalu berkuasa atas orang lain dan juga senang menggunakan kekerasan.

Sementara Domino sendiri terpaksa harus hidup seperti ayahnya karena hal ini menjadi satu-satunya sumber kebahagiaan ayahnya. Archie kaget mendengarnya dan meminta maaf karena telah mencampuri urusan keluarga Domino.

Sayang untuk Nadia

Vidio Original Series Loncat Kelas
Vidio Original Series Loncat Kelas. (Sumber: Vidio)... Selengkapnya

Cerita Loncat Kelas 2 tidak berhenti sampai di sana. Ketika Archie merubah topik pembicaraan tentang Nadia, Domino kembali memperlihatkan sisi lain dirinya yang belum diketahui banyak orang.

Kejujuran Domino kali ini membuat Archie bingung. Pasalnya, ungkapan rasa sayang yang amat besar untuk Nadia, terlihat sangat tulus. Bahkan Domino sempat menangis akibat pengakuan ini.

Lagi-lagi, Archie hanya terdiam dan hanya bisa menenangkan Domino. Mengapa Archie diam saja? Apakah ia terbakar cemburu mengetahui bahwa Domino sangat menyayangi Nadia, kakak kelas yang selalu menjadi idolanya?

Apa yang akan terjadi selanjutnya? Apakah pertemanan yang baru saja terbangun ini akan kembali hancur lantaran cinta segitiga? Langsung saja nonton Loncat Kelas 2 episode 8 di aplikasi Vidio. Saksikan kembali Loncat Kelas 2 dengan cerita baru setiap Rabu dan Jumat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya