Venna Melinda Klarifikasi Isu Ferry Irawan Jual Aset Apartemen Tanpa Sepengetahuannya

Venna Melinda buka suara soal kabar Ferry Irawan menjual apartemen tanpa sepengetahuannya. Berikut penuturannya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 05 Apr 2022, 12:00 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2022, 12:00 WIB
Venna Melinda. (Foto: Dok. Instagram @ferryirawanofficial)
Venna Melinda buka suara soal kabar Ferry Irawan menjual apartemen tanpa sepengetahuannya. Berikut penuturannya. (Foto: Dok. Instagram @ferryirawanofficial)

Liputan6.com, Jakarta Belum lama menikah, Venna Melinda didera kabar miring. Ini bermula dari unggahan Ferry Irawan menjual apartemen istri. Beredar isu apartemen itu dijual tanpa sepengetahuan Venna.

Tak ingin isu meliar, ibunda Verrell Bramasta mengklarifikasi didampingi suami. Bintang sinetron Bella Vista menyebut, apartemen dijual karena pasutri ini mau pindah rumah.

Alasannya, untuk menekan biaya perawatan properti. Venna Melinda punya alasan sendiri mengapa harus memublikasikan penjualan apartemen di akun Instagram sang suami.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Mau Pindah Rumah

Venna Melinda. (Foto: Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda. (Foto: Instagram @vennamelindareal)

“Jadi begini, kalau apartemen itu memang kita mau pindah rumah. Kita mau ke rumah Paso, alhamdulillah sekarang sudah tinggal finishing. Jadi aku pikir kalau aku punya apartemen lagi, terlalu banyak yang harus di-maintenance,” kata Venna Melinda.

“Jadi aku minta tolong Abi untuk posting di Instagram Abi. Sebenarnya sudah lama pengin dijual waktu itu. Posting di Instagram aku. Tapi kalau posting di Instagram aku, banyak orang yang iseng: Boleh enggak beli aparteman (sekalian) sama yang punya,” imbuhnya.

Malas Meladeni Orang Iseng

Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)

Melansir dari video interviu di kanal YouTube Cumicumi, Senin (4/4/2022), penjualan apartemen di akun Instagram Ferry Irawan untuk menyaring calon pembeli yang lebih serius.

“Malas, meladeni orang iseng. Kasihlah ke Abi. Kalau ke Abi, orang iseng juga malas kali ya,” Venna Melinda menyambung. Ia membantah rumor apartemennya dijual Ferry Irawan sepihak.

 

Minta Tolong Abi

Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)

“Jadi aku yang minta tolong Abi, bukan Abi yang menjual apartemenku tanpa sepengetahuan aku. Ya, enggak mungkinlah,” tegasnya. Ferry Irawan mengaku aksinya memublikasikan penjualan apartemen istri sebagai bentuk berbagi tugas.

Urusan yang berat-berat seperti jual aset diserahkan ke suami. Urusan yang lebih enteng dan detail, ditangani Venna Melinda. Karenanya, jualan apartemen ini mestinya tak perlu dibesar-besarkan. 

3 Tahun Lalu

Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)

“Jadi apa pun sekarang, kalau Venna ini urusan-urusan inti yang menyangkut apa pun yang berat-berat (dia bilang) Bi, tolong dong bantuin aku. Gitu. Jadi kita saling mengisi, sama-samalah,” beri tahu Ferry Irawan.

“Memang mau dijual sih dari awal. Dari sekitar tiga tahun yang lalu. Waktu aku mutusin Athala sih yang minta tinggal di rumah. Renovasi selesai, kayaknya sudah harus dipromosiin lagi supaya pas dua bulan lagi kami pindah insyaallah ada yang beli,” pungkas Venna Melinda.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya