Liputan6.com, Jakarta Tampil maksimal di setiap kesempatan adalah dambaan setiap orang. Namun, bagi mereka yang tengah menjalani pengobatan, seperti pasien diabetes atau pasca kemoterapi, perawatan kecantikan tidak bisa dilakukan sembarangan. Â
Menyadari hal tersebut, dr. Ayu Widyaningrum, seorang ahli estetika dan pemilik Widya Aesthetic Clinic, menciptakan formula kecantikan yang aman bagi mereka yang sedang dalam masa pengobatan.
Baca Juga
Ada tiga inovasi yang dihasilkan dr. Ayu, yaitu Executive Stem Cell, Luxury Booster, dan Fat Transfer Nano.Â
Advertisement
"Inovasi ini saya kembangkan khusus untuk pasien diabetes dan pasca kemoterapi," ujar dr. Ayu saat berbincang dengan media di Studio INews Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (7/10/2024).
Â
Masalah Kulit
dr. Ayu menjelaskan bahwa pasien diabetes yang menggunakan insulin serta mereka yang menjalani kemoterapi sering mengalami masalah kulit seperti flek dan melasma. Namun, pengobatan yang salah bisa berisiko tinggi bagi kondisi kesehatan mereka. Â
"Saya bekerjasama dengan rumah sakit untuk menentukan obat yang cocok. Obat tersebut kemudian kami racik dan booster ke wajah pasien, hasilnya sangat baik untuk mengatasi flek," jelasnya.
Â
Advertisement
Memutihkan Kulit
Executive Stem Cell, yang diformulasikan untuk pasien berusia 35-40 tahun ke atas, fokus pada anti-aging. Sementara Luxury Booster lebih dikhususkan untuk memutihkan kulit dan mengatasi flek.Â
Selain itu, Fat Transfer Nano yang diperkenalkan dr. Ayu berfungsi sebagai pengganti filler. Prosedur ini menggunakan lemak tubuh pasien, diambil dari perut, lalu diolah menjadi nano fat dan disuntikkan ke area seperti kantung mata dan pipi.Â
"Pada beberapa kasus, pasien tidak boleh menggunakan filler, sehingga metode ini lebih aman," tambahnya.
dr. Ayu menjamin bahwa formula-formula baru ini memiliki efek samping yang sangat minim, seperti bengkak ringan yang hilang dalam 1-2 hari.Â