Pengertian
Sakit pinggang merupakan salah satu keluhan kesehatan yang sering ditemukan sehari-hari dan bisa dialami siapa saja. Namun sebenarnya, sakit pinggang bukanlah sebuah penyakit melainkan gejala dari banyak penyakit.
Pinggang pada dasarnya disusun oleh tulang belakang, diskus (bantalan yang terletak di antara tulang belakang), ligamen, saraf, otot, pembuluh darah, dan kulit. Sakit pinggang terjadi jika salah satu dari organ tersebut terganggu.
Penyebab
Terdapat banyak penyebab sakit pinggang. Meski demikian, penyebab tersering dari keluhan ini adalah strain, atau secara awam sering disebut keseleo. Strain dapat terjadi di otot atau ligamen. Biasanya keseleo terjadi karena mengangkat barang yang terlalu berat, mengangkat barang dalam posisi yang tidak ergonomis, atau karena perubahan gerakan yang mendadak.
Penyebab sakit pinggang lainnya adalah:
- Adanya saraf yang terjepit
- Gangguan pada sendi, misalnya penyakit osteoartritis
- Gangguan kelengkungan tulang, misalnya kifosis atau skoliosis
- Osteoporosis
- Adanya tumor di tulang belakang
Diagnosis
Sebagian besar kasus sakit pinggang yang terjadi karena gangguan di otot, hanya perlu dilakukan pemeriksaan dokter untuk memastikan penyakitnya. Sementara itu, jika nyerinya di tulang atau saraf, maka pemeriksaan lebih lanjut dibutuhkan.
Pemeriksaan lanjutan yang dapat dilakukan adalah:
- Pemeriksaan foto rontgen, dilakukan bila diduga sakit pinggang terjadi karena gangguan pada tulang. Misalnya osteoporosis dan patah tulang.
- Pemeriksaan CT-scan atau MRI disarankan untuk kasus sakit pinggang akibat gangguan pada saraf, ligamen, atau pembuluh darah.
Gejala
Sakit pinggang yang hanya terjadi selama beberapa hari dan tidak disertai dengan gejala lainnya, umumnya akan membaik dengan sendirinya. Sementara itu, penderita harus segera berobat ke dokter bila sakit pinggang disertai gejala berikut ini:
- Berat badan turun drastis
- Demam
- Sakit pinggang dirasakan terus menerus
- Nyeri menjalar hingga tungkai dan kaki
- Mengompol atau malah kesulitan buang air kecil
- Tidak bisa menahan buang air besar
- Kesemutan di daerah bokong atau kemaluan
Pengobatan
Sebagian besar kasus sakit pinggang akan menghilang dengan sendirinya dalam beberapa hari dengan perawatan yang baik di rumah. Hal yang perlu dilakukan adalah:
- Mengonsumsi obat anti-nyeri, misalnya parasetamol atau ibuprofen
- Mengompres pinggang dengan air hangat untuk mengurangi nyeri
- Tidur menggunakan alas yang rata
Bila dengan melakukan hal tersebut, sakit pinggang belum teratasi, maka dokter akan memberikan obat-obatan yang lebih spesifik tergantung penyebab sakit pinggangnya Fisioterapi juga dapat dilakukan untuk mengurangi nyeri dan memperbaiki postur tubuh. Suntikan steroid pada saraf di pinggang juga kadang diberikan untuk menghilangkan nyeri.
Pencegahan
Untuk menurunkan risiko sakit pinggang, beberapa hal yang dapat dilakukan adalah:
- Berolahraga dengan teratur agar otot dan sendi lentur
- Menghindari asap rokok
- Menjaga agar berat badan tetap ideal agar tidak mengalami kegemukan dan obesitas
- Menggunakan kursi duduk yang ergonomis, khususnya bila banyak bekerja dalam posisi duduk
- Menggunakan alas tidur yang rata
Berita Terbaru
510 Nama Pengguna IG Aesthetic dan Keren, Bisa untuk Wanita maupun Laki-laki
Indonesia Bidik Net Zero Emission di 2060, Bagaimana Perhitungan Karbonnya?
Tips Menghilangkan Kantung Mata: Panduan Lengkap untuk Wajah Lebih Segar
Debat Pilgub Kalteng, Paslon ASRI 04 Ingin Buka Lapangan Kerja Berbasis Teknologi
Berkat KSPO, Pendapatan Negara dari Pelabuhan Ajibata-Ambarita Naik 4 Kali Lipat
Gandeng China, Surveyor Indonesia Perkuat Bisnis TIC Perkerataapian
Kala Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Bertemu untuk Rayakan Hari Rekor Dunia
Meiska Adinda Garap OST Film, Terkejut Dengar Pencapaian Lagunya yang Berjudul Keras Kepala
Tips Membeli Motor Baru di Dealer: Panduan Lengkap untuk Pembelian yang Cerdas
Disuarakan Prabowo di Forum G20, Indonesia Siap Hapus Kemiskinan dari Pedesaan
11 Resep Kastengel yang Gurih dan Renyah, Cocok Jadi Teman Ngeteh
Sifat Cahaya Adalah Fenomena Alam yang Menakjubkan: Penjelasan Lengkap