Pengguna Dompetku Indosat Kini Bisa Tarik Tunai

Lewat layanan uang elektronik Dompetku, operator seluler Indosat menambahkan fitur setor dan tarik tunai.

oleh Denny Mahardy diperbarui 02 Mei 2014, 13:07 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2014, 13:07 WIB
Alexander Rusli
Alexander Rusli (Liputan6.com/Denny Mahardy)

Liputan6.com, Jakarta - Layanan pembayaran digital saat ini menjadi fokus PT Indosat Tbk untuk mengekspansi pasar layanan digital. Lewat layanan uang elektronik Dompetku, operator seluler itu menambahkan fitur setor dan tarik tunai.

Fitur ini bisa diakses melalui seluruh outlet Akses+ yang juga merupakan salah satu agen Dompetku. Akses+ sendiri saat ini memiliki 47.000 outlet yang tersebar di Sumatera, Jawa, dan Bali. Layanan ini mulai bisa dinikmati pelanggan mulai Mei 2014.

Kerjasama kedua perusahaan dilakukan dengan penandatanganan kerjasama oleh President Director dan CEO Indosat, Alexander Rusli dan Direktur Utama PT Sarana Practindo, Ryan Sumadihardja.

"Kami secara konsisten terus berupaya memperluas cakupan layanan Dompetku sebagai solusi transaksi transaksi keuangan dengan terus menambah fitur dan mitra kerjasama," papar Alexander di Kantor Indosat, Jakarta.

Indosat sendiri menargetkan tambahan 100 ribu merchant pada tahun ini. Penambahan merchant tersebut merupakan salah satu strategi perseroan untuk mendorong transasksi layanan Dompetku.

Dompetku merupakan layanan uang elektronik Indosat yang memungkinkan pelanggan menggunakan nomor seluler untuk melakukan berbagai transaksi keuangan.

Demi menggenjot penggunaan layanan Dompetku, Indosat telah bekerja sama dengan beberapa mitra seperti Alfamart Group, PT Pos Indonesia, PT Kereta Commuter Jakarta, Artajasa ATM Bersama, ALTO, Circle-K, dan 7-Eleven.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya