Liputan6.com, Jakarta - Tiongkok kembali memperketat peredaran produk asing. Menurut sumber dari pihak pemerintah, instansi pemerintah Tiongkok dilarang membeli produk hardware Apple dengan alasan keamanan.
Dilansir Reuters, Kamis (7/8/2014), terdapat 10 produk Apple yang dilarang termasuk berbagai versi iPad dan MacBook. Seluruh varian produk itu tidak lagi berada dalam daftar pengadaan barang yang didistribusikan oleh Komisi Reformasi dan Pembangunan Nasional (National Development and Reform Commission/NDRC) dan Kementerian Keuangan Tiongkok.
Menurut Bloomberg News, semua produk yang dilarang itu sebelumnya berada dalam daftar untuk periode Juni. Pemblokiran ini berlaku untuk semua instansi pusat dan lokal di Tiongkok.
Pemerintah dan juru bicara Apple di Tiongkok masih belum memberikan komentar terkait pemberitaan ini.
Sementara itu, laporan ini berhembus setelah sebelumnya Pemerintah Negeri Tirai Bambu mempublikasikan daftar vendor software pada pekan lalu. Namun dua vendor anti-virus asing, Kaspersky Lab dan Symantec, tidak berada dalam daftar tersebut.
Tiongkok dengan alasan keamanan diketahui kian membatasi penggunaan teknologi Amerika Serikat (AS). Hal ini menyusul informasi dari Edward Snowden mengenai aktivitas mata-mata Pemerintah AS.
China Central Television pada Juni mengungkapkan bahwa software pelacak lokasi yang ada di iPhone bisa menjadi peluang untuk membocorkan rahasia negara. Pihak Apple membantah hal tersebut, serta menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah dan tidak akan pernah mengizinkan pemerintah mana pun untuk mengakses servernya.
Pemerintah Tiongkok Dilarang Beli Produk Apple
Instansi pemerintah Tiongkok dilarang membeli produk hardware Apple dengan alasan keamanan.
Diperbarui 07 Agu 2014, 16:04 WIBDiterbitkan 07 Agu 2014, 16:04 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Desa Wunut Klaten Bagikan THR ke Warga dengan Total Rp457,8 Juta dari Hasil Bumdes
Resep Roti Anyaman Ketupat yang Cocok Jadi Hampers Lebaran
Ingin Berkah Melimpah? Begini Doa dan Cara Mengamalkan Sedekah Subuh
Ada Demo Tolak Pengesahan Revisi UU TNI, Polisi Bersiaga di Kawasan Kompleks Parlemen
Santuni Anak Yatim, Kao Indonesia dan BAZNAS Gelar Edukasi Hidup Bersih
Penyebab Rematik Adalah: Memahami Faktor Risiko dan Gejala Penyakit Sendi
Bayaran IU Per Episode Drakor, Al Qur’an Jadi Penguat Angelina Sondakh
Infografis Duel Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Susunan Pemain dan Head to Head
Kim Kardashian Ngaku Menghilangkan Berlian dari Kalung Pinjaman di Pernikahan Anak Orang Terkaya di Asia
Selebrasi Bintang Manchester United Dapat Kecaman, Dituding Tunjukkan Perilaku Kekerasan
Chloe Bandingkan Masakan Asmirandah dengan Restoran, Hasilnya Mengejutkan
Hari Dongeng Sedunia, Ini 5 Dongeng Indonesia Terpopuler