Top 3 Berita Bola: Manchester United Siapkan Sosok Ini Jadi Kapten Pengganti Bruno Fernandes

Keunggulan Bruno Fernandes sebagai kapten telah lama diperdebatkan sejak ia mengambil alih ban pemimpin Manchester United dari Maguire.

oleh Achmad Yani Yustiawan Diperbarui 19 Mar 2025, 11:00 WIB
Diterbitkan 19 Mar 2025, 11:00 WIB
Manchester United, Real Sociedad, Liga Europa
Pemain Manchester United (MU) merayakan gol yang dicetak Bruno Fernandes ke gawang Real Sociedad dalam laga leg kedua 16 besar Liga Europa di Old Trafford, Jumat (14/3/2025) dini hari WIB. MU menang 4-1 dalam pertandingan ini dan lolos ke perempat final Liga Europa dengan kemenangann agregat 5-2. (AP Photo/Dave Thompson)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Legenda Manchester United Roy Keane entah sadar atau tidak telah mengkritik Bruno Fernandes. Dia menyebut bahwa kapten tim itu belum cukup hanya mengandalkan bakat saja.

Namun, Fernandes mampu menunjukkan performa terbaiknya saat MU berhadapan dengan Leicester City pada Minggu lalu. Dipelopori oleh pahlawan hat-trick tengah pekan, Setan Merah dengan nyaman meraih kemenangan 3-0 di Stadion King Power.

Rasmus Hojlund dan Alejandro Garnacho mengakhiri paceklik gol mereka pada laga tersebut. Meskipun Fernandes lah yang sekali lagi menjadi pilihan utama dan bintang lapangan.

Pemain nomor delapan United itu tetap menjadi kapten yang fantastis, meskipun tampaknya INEOS dan manajemen klub telah menemukan pengganti yang sempurna untuk masa depan.

Keunggulan Fernandes sebagai kapten telah lama diperdebatkan sejak ia mengambil alih ban pemimpin dari Harry Maguire pada musim panas 2023. Namun, dengan performa saat ini, pertanyaannya adalah di mana tim ini akan berada tanpanya

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman selanjutnya:

Promosi 1

1. Gusur Bruno Fernandes, Manchester United Sudah Memiliki Kapten Penggantinya

Bruno Fernandes, Manchester United
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, mencetak dua assist dan satu gol dalam laga pekan ke-29 Premier League 2024/2025 melawan Leicester City di King Power Stadium, Senin (17/3/2025) dini hari WIB. MU menang 3-0 dalam pertandignan ini. (Adrian Dennis / AFP)... Selengkapnya

Untuk keempat kalinya musim ini, Manchester United berhadapan dengan Leicester City pada Minggu lalu. Dan, untuk keempat kalinya musim ini, Setan Merah meraih kemenangan.

MU juga harus berhadapan dengan sosok yang sebenarnya telah memimpin klub melawan The Foxes dua kali sebelumnya, yakni Ruud van Nistelrooy. Namun, pada pertandingan terakhir itu, Bruno Fernandes dan kawan-kawan menikmati pertandingan yang jarang terjadi di Liga Inggris, dengan tuan rumah yang sudah tampak agak pasrah dengan nasib mereka yang terancam degradasi.

Dipelopori sekali lagi oleh pahlawan hat-trick tengah pekan, Bruno Fernandes, tim tamu dengan nyaman meraih kemenangan 3-0 di Stadion King Power. Ini tentunya memastikan Ruben Amorim dapat menuju jeda internasional dengan suasana hati yang positif - tidak termasuk cedera parah yang dialami pemain berusia 18 tahun, Ayden Heaven.

Selengkapnya

2. Manchester United Siapkan Manuver Gila Tawar Bintang Barcelona

Foto: Melihat Permainan MU Selepas Ditinggal Erik ten Hag, Gacor Lolos ke Perempat Final Carabao Cup
Pemain Manchester United, Bruno Fernandes berusaha melewati pemain Leicester City, Boubakary Soumare, pada pertandingan babak 16 besar Carabao Cup di Stadion Old Trafford, Kamis (31/10/2024). (AP Photo/Dave Thompson)... Selengkapnya

Manchester United dilaporkan telah mengajukan tawaran senilai 70 juta euro atau setara dengan 59 juta poundsterling untuk mendapatkan jasa Raphinha, bintang Barcelona yang tampil impresif sepanjang musim ini.

Setan Merah berharap bisa membawa pemain Brasil itu ke Old Trafford guna meningkatkan daya gedor mereka.

Pemain berusia 28 tahun itu menunjukkan performa luar biasa di musim 2024/2025, mencetak 27 gol dan menyumbang 21 assist dalam 42 pertandingan di semua ajang.

Selengkapnya

3. Kuartet Terakhir Tiba di Sydney, Skuad Timnas Indonesia Lengkap dan Siap Hadapi Australia

Rizky Ridho, Pratama Arhan, dan Sandy Walsh - Timnas Indonesia
Tiga jagoan lini belakang Timnas Indonesia, Rizky Ridho, Pratama Arhan, dan Sandy Walsh mengikuti sesi latihan di Netstrata Jubilee, Sydney, Selasa (18/3/2025) malam jelang laga melawan Timnas Australia. (Dok. PSSI)... Selengkapnya

Skuad timnas Indonesia lengkap berkumpul di Australia jelang laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan tuan rumah, Selasa (18/3/2025) pagi.

Kuartet terakhir yang tiba adalah Jay Idzes, Mees Hilgers, Dean James, dan Maarten Paes. Mereka terlihat siap tempur meski menempuh perjalanan panjang. Mees Hilgers bahkan membagikan momen perjalanannya melalui Instagram, menunjukkan kebersamaannya dengan kapten Garuda, Jay Idzes, dan rekrutan anyar, Dean James.

Selengkapnya

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya