Liputan6.com, Jakarta - Pada akhir 2013 lalu Apple membuat gebrakan di jagat teknologi. Perusahaan yang dipimpin oleh CEO Tim Cook itu dilaporkan menggaet CEO Burberry, Angela Ahrendts, sebagai Senior Vice President yang mengurusi pemasaran ritel Apple.
Beberapa hal yang menjadi tanggung jawabnya adalah strategi dan ekspansi pemasaran, serta memperkaya pengalaman konsumen dalam berbelanja di toko Apple baik offline maupun online.
Dan terkini menurut yang dilansir laman Business Insider, Senin (26/1/2015), Ahrendts menjadi petinggi Apple dengan gaji tertinggi. Disebutkan bahwa Apple membayar Ahrendts dengan upah sebesar US$ 73,4 juta atau lebih dari Rp 800 miliar dalam bentuk tunai dan saham untuk tahun 2014 kemarin.
Sebagai perbandingan, CEO Apple Tim Cook pun hanya mendapatkan total upah sebesar US$ 9 juta atau sekitar Rp 112 miliar tahun lalu.
Gaji melimpah tampaknya sudah menjadi 'hal biasa' bagi Ahrendts. Saat menjabat sebagai CEO Burberry, wanita yang tahun ini akan berusia 55 tahun itu juga pernah dinobatkan sebagai CEO dengan bayaran tertinggi di Inggris.
Ahrendts tercatat memiliki pendapatan mencapai 16,9 juta poundsterling atau setara Rp 257,6 miliar saat menjabat sebagai CEO Burberry.
Tanda-tanda ketertarikan Apple terhadap Angela disinyalir telah terlihat sejak Apple dan Burberry menjalin kerjasama untuk memperkenalkan iPhone 5S di kalangan industri fashion.
Pada gelaran fashion show Burberry untuk koleksi Spring/Summer 2014 beberapa waktu lalu, handset iPhone 5S dipercaya sebagai alat dokumentasi event tersebut.
(dhi/isk)
Bos Cantik Apple Ini Digaji Lebih dari Rp 800 Miliar per Tahun
Sebagai perbandingan, CEO Apple Tim Cook pun hanya mendapatkan total upah sebesar US$ 9 juta atau sekitar Rp 112 miliar tahun lalu.
diperbarui 26 Jan 2015, 09:05 WIBDiterbitkan 26 Jan 2015, 09:05 WIB
Sebagai perbandingan, CEO Apple Tim Cook pun hanya mendapatkan total upah sebesar US$ 9 juta atau sekitar Rp 112 miliar tahun lalu.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Pasar Nasional: Pengertian, Ciri, dan Jenisnya
Top 3 Berita Hari Ini: Video Viral Tempat Makan Diduga Cuci Piring Pakai Air Penuh Sampah
Kubu Pramono-Rano Ajak Masyarakat Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta
Der Klassiker Jilid 1 2024/2025: Misi Dortmund Hentikan Kegemilangan Bayern Munchen
Sinopsis Drama Thailand Club Friday Season 16: Love You to Death di Vidio, Saat Cinta Berubah Menjadi Duka
Tingkatkan Literasi Ekonomi Syariah, Halal Fair Bakal Digelar Bulan Depan
Aneka Olahan Mangga: Mangga Bisa Diolah Menjadi Apa Saja yang Lezat dan Menyegarkan
Zita Anjani Sebut Kontribusi Anak Muda Majukan Pariwisata Indonesia Sangat Besar
Sederet Inovasi Startup yang Curi Perhatian di Startup4Industry 2024
350 Kutipan Tentang Missing Someone Quote yang Menyentuh Hati
VIDEO: Detik-detik Talud Longsor Akibat Curah Hujan Deras di Yogyakarta
Menakar Peluang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia