Liputan6.com, Jakarta - Operator seluler Telkomsel berencana mengalihkan layanan 4G Long Term Evolution (LTE) dari frekuensi 900 MHz ke 1.800 MHz. Rencana itu akan direalisasikan setelah penataan frekuensi 1.800 MHz secara nasional selesai pada akhir tahun ini.
Layanan komersial 4G Telkomsel saat ini digelar di dua frekuensi yaitu 900 dan 1.800 MHz. Dari total tujuh kota yang sudah mencicipi 4G, baru dua yang menggunakan frekuensi 1.800 MHz yaitu Makassar dan Lombok.
Diungkapkan Senior Vice President LTE Project Telkomsel, Hendri Mulya Syam, nantinya seluruh wilayah yang saat ini masih menggunakan frekuensi 900 MHz untuk 4G akan dialihkan ke 1.800 MHz jika penataan frekuensi tersebut telah selesai. Pengalihan ini, katanya, untuk mendapatkan performa yang lebih optimal.
"Di 1.800 MHz lebih optimal dibandingkan 900 MHz untuk soal speed, tapi bukan berarti kualitas di 900 MHz tidak bagus. Kita selalu berusaha memberikan yang terbaik," kata Hendri di Wisma Mulia, Jakarta, Rabu (29/7/2015).
Saat ini, Telkomsel mengalokasikan lebar pita 5 MHz untuk layanan 4G di 900 MHz mengingat perusahaan hanya memiliki total 7,5 MHz. Sedangkan di frekuensi 1.800 MHz dengan lebar pita 22,5 MHz, Telkomsel mengalokasikan sebesar 10 MHz.
Nantinya ketika layanan 4G tidak lagi digelar di 900 MHz, kata Hendri, Telkomsel akan mengalihkannya untuk teknologi lain. Namun ia mengaku belum bisa bicara lebih lanjut mengenai hal tersebut.
"900 MHz nanti bisa digunakan untuk teknologi lain, kami sedang mempelajarinya saat ini," tuturnya.
Telkomsel sendiri saat ini telah menggelar layanan komersil 4G LTE di tujuh kota yaitu Jakarta, Bali, Bandung, Surabaya, Medan, Makassar dan Lombok. Sejak Desember 2014 hingga saat ini, anak usaha PT. Telekomunikasi Indonesia (Telkom) itu berhasil memiliki 800 ribu pelanggan 4G dengan 63 persennya berasal dari Jakarta. Sedangkan wilayah lain, Makassar 2 persen, Bandung 12 persen, Surabaya 13 persen, Bali 6 persen, Medan 3 persen dan Lombok 1 persen.
(din/dew)
4G Telkomsel Bakal Tinggalkan 900 MHz
Telkomsel berencana mengalihkan layanan 4G Long Term Evolution (LTE) dari frekuensi 900 MHz ke 1.800 MHz.
diperbarui 29 Jul 2015, 19:00 WIBDiterbitkan 29 Jul 2015, 19:00 WIB
Senior Vice President LTE Project Telkomsel, Hendri Mulya Syam (Foto: Andina Librianty/Liputan6.com)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kepentingan Pribadi, Pemegang Saham Bank di Pekanbaru Curi Deposito Nasabah Rp3,2 Miliar
Jadwal Lengkap Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Disiarkan Langsung di Stasiun TV Nasional
Berani Tersenyum, Gerakan Positif untuk Percaya Diri dan Kesehatan Mulut
Cara Menghitung NNI: Panduan Lengkap Memahami Pendapatan Nasional Neto
Liu Yuning Dikritik atas Aktingnya dalam Drama The Story of Pearl Girl, Tanggapi dengan Sikap Elegan dan Humor
Contoh Kata Penutup Presentasi Bahasa Inggris untuk Kesan Profesional
Muliaman Hadad Panggil Direksi BUMN, Percepat Transisi ke Danantara
VIDEO: Carok Massal Pecah di Sampang! Pendukung Calon Bupati Tewas di Tempat
Terpaksa Menepi, Mees Hilgers Nobar Timnas Indonesia vs Arab Saudi dari Markas FC Twente
Timnas Indonesia vs Arab Saudi! Ayo Garuda, Wujudkan Mimpi dan Raih Kemenangan Pertama!
Anak Abah dan Ahoker Bersatu Dukung Pramono, Begini Respons Gerindra
180 Quotes Hari Guru Nasional 2024 Terbaik, Cocok Dibagikan di Medsos