Liputan6.com, Jakarta - Terjun ke dunia bisnis berarti harus siap berkompetisi. Tak terkecuali bagi Alphabet, perusahaan induk baru Google yang diumumkan 10 Agustus 2015.
Seperti yang diketahui, alamat situs web Alphabet menggunakan nama domain www.abc.xyz. Nama domain tersebut, berdasarkan pantauan tim Tekno Liputan6.com melalui WHOIS, ternyata telah didaftarkan sejak 20 Maret 2014.
Namun sepertinya nama domain itu sengaja baru diaktifkan bersamaan dengan pengumumannya. Tak lama setelah pengumuman Alphabet, muncul alamat situs web tandingan dengan nama domain www.abc.wtf. Demikian seperti dikutip dari laman Wired, Rabu (12/8/2015).
Jelas, ini nampak seperti sindiran terhadap Alphabet, yang menggunakan nama domain www.abc.xyz.
Lantas, siapakah pemilik nama domain www.abc.wtf ini? Untuk mengetahuinya, tim Tekno Liputan6.com pun mencoba mengaksesnya dan ternyata nama domain tersebut mengarah (redirect) ke laman www.bing.com.
Bing merupakan alternatif mesin pencari selain Google dan Yahoo milik Microsoft. Sebelumnya, Bing menggunakan nama Live Search, Windows Live Search, dan MSN Search.
Juga melalui WHOIS, kami menemukan bahwa nama domain www.abc.wtf didaftarkan pada 10 Agustus 2015. Tanggal tersebut merupakan waktu yang sama dengan pengumuman Alphabet sebagai perusahaan induk baru Google. Â
Berikut ini screenshot hasil penelusuran tim Tekno Liputan6.com di WHOIS.
(why/isk)
Microsoft Sindir Alphabet Lewat Situs Abc.wtf?
Apapun bisa terjadi di dunia bisnis, termasuk bentuk sindiran-sindiran yang tak terduga seperti yang dialami Alphabet belum lama ini.
Diperbarui 12 Agu 2015, 19:18 WIBDiterbitkan 12 Agu 2015, 19:18 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
APFI 2025: Ketika Foto Jurnalistik Berbicara Lebih Kuat dari Kata-kata
Demam Mesin Keramas AI di China, Cuci Rambut Cuma 13 Menit
AS-China Saling Bantah soal Negosiasi Dagang Menambah Ketidakpastian Global
Ganjar Sebut Hasto Kristiyanto Masih Aktif Sebagai Sekjen PDIP
Sampaikan Pesan Khusus untuk Perempuan, Penyanyi Senior Imaniar Rilis Single Strength
Gunung Semeru Erupsi 7 Kali, Tinggi Letusan Capai 900 Meter
Warga Padati Perayaan Lebaran Betawi 2025 di Monas
TOBA Tebar Dividen 2024 Setara Rp 168 Miliar
Komisi VII DPR Dorong RUU Kepariwisataan Baru ke Sidang Parlemen, Ini Isinya
Memulai Hidup Sehat dari Dapur, Pilihan Alat Masak yang Mendukung Tumbuh Kembang Anak
Produksi Sawit Rakyat Digenjot Lewat Inovasi dan Pelatihan
Mantan Pemain Manchester United Banting Setir Jadi Atlet MMA, Ingin Tantang Eks Liverpool