Ini Dia Pengganti Hugo Barra di Xiaomi

Manu Kumar Jain bahkan mengisi posisi Vice President Global di Xiaomi, menggantikan Hugo Barra.

oleh Corry Anestia diperbarui 18 Feb 2017, 12:36 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2017, 12:36 WIB
Xiaomi
Kumar Jain, VP Global Xiaomi yang baru. (Doc: Xiaomi India/Twitter)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Akhirnya terjawab sudah orang yang bakal menggantikan posisi Hugo Barra sebagai Global Vice President di Xiaomi. Ia adalah Manu Kumar Jain, sosok yang sebelumnya memimpin Xiaomi di India.

Hal ini diumumkan Xiaomi India melalui laman Twitter resminya pada Jumat (17/2/2017) waktu setempat. "Selamat, dari kami keluarga Xiaomi, atas promosi jabatan Anda sebagai Vice President Xiaomi," ujar cuitan di akun @XiaomiIndia.

Sebelumnya, Jain memegang posisi sebagai Managing Director Xiaomi untuk India sejak vendor asal Tiongkok tersebut membuka toko pertamanya di India pada 2014 silam. Meski telah ditunjuk sebagai VP Global, Jain bakal merangkap sebagai Managing Director di India.

Penunjukkan Jain sebagai VP Global, menyusul mundurnya Hugo Barra dari posisi tersebut beberapa waktu lalu. Barra kini telah berlabuh ke Facebook untuk memimpin lini virtual reality (VR) termasuk tim Oculus di Silicon Valley, Amerika Serikat.

Di bawah kepemimpinan Jain, pasar Xiaomi di India berkembang pesat. Pasca-diluncurkan pertama kali di sana, Xiaomi telah mendominasi penjualan smartphone secara online.

Xiaomi juga mencetak rekor penjualan Redmi 3S dalam kurun waktu 6 bulan. Pencapaian tersebut pun mendongkrak pangsa Xiaomi di pasar smartphone India ke peringkat kedua pada kuartal keempat tahun lalu.

(Cas)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya