HTC Rilis 7 Smartphone Premium Tahun Ini

Vendor asal Taiwan tersebut juga mengatakan tak akan lagi bermain di segmen entry level.

oleh Jeko I. R. diperbarui 20 Feb 2017, 14:20 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2017, 14:20 WIB
HTC Siapkan Ponsel Selfie
HTC (Foto: Reuters)

Liputan6.com, Taipei - HTC dikabarkan tak lagi akan 'bermain' di lini smartphone entry level atau kelas murah. Vendor asal Taiwan tersebut justru akan lebih fokus berkutat di segmen high-end. Bahkan, mereka akan merilis tujuh smartphone premium pada tahun ini.

Seperti dilansir SlashGear, Senin (20/2/2017), informasi tersebut diungkap HTC di sebuah conference call bersama sejumlah media di Amerika Serikat (AS). PhoneScoop menjadi salah satu media yang mengonfirmasi.

HTC merasa cukup bermain di lini smartphone entry level. Karenanya, mereka ingin fokus pada margin yang lebih tinggi. HTC U Ultra dan HTC U Play, bisa dibilang jadi 'pemanasan' HTC untuk kembali membesut smartphone premium. Belum lagi, kabarnya mereka juga akan merilis HTC 11 dalam waktu dekat.

"Tahun ini, kami tak akan merilis banyak smartphone, paling cuma enam hingga tujuh model. Kami lebih baik berfokus memikirkan soal keuntungan," kata pihak HTC.

HTC juga mengaku, persaingan sengit antar vendor di segmen entry level menjadi salah satu alasan mengapa mereka tak lagi mau membesut smartphone terjangkau.

Kiprah dan eksistensi HTC sendiri di Indonesia mulai meredup. Namun bukan berarti produk mereka hengkang dari Tanah Air. Seoerti disampaikan President HTC South Asia, Faisal Siddiqui, mereka tak akan menghentikan bisnis operasional HTC di Indonesia.

Hanya, mereka tengah melakukan reorganisasi distribusi dan merombak skema bisnis operasional agar siap memasarkan ketujuh smartphone-nya kelak di Indonesia.

(Jek/Ysl)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya