Liputan6.com, Jakarta Bepergian untuk bekerja atau traveling paling enak ditemani gawai yang serba bisa apalagi jika Anda pribadi yang senang mendokumentasikan segala hal lewat foto maupun video. Mobilitas tinggi tentu amat terbantu dengan gawai ringkas dengan kemampuan kamera mumpuni, seperti halnya Samsung Galaxy Note20.
Samsung Galaxy Note memiliki tiga kamera utama yang memberi keleluasaan mengambil foto dari berbagai kondisi, yaitu kamera Ultra Wide 12 MP (F2.2), kamera Wide-angle 12 MP (F1.8) dan kamera Telephoto 64 MP (F2.0).
Baca Juga
Kemampuan Zoom Sampai 30X cocok tangkap momen dari Jarak Jauh
Advertisement
Kemampuan zoom jadi salah satu fitur paling dicari pengguna saat ini, dan Samsung menjawabnya dengan membenamkan kamera Telephoto andal di Samsung Galaxy Note20 yang memiliki kemampuan 5x pembesaran optis (optical zoom) dan Super Resolution Zoom hingga 30x.
Perbesaran 30X bukan sekadar memanfaatkan teknologi perbesaran digital biasa, namun berbasis teknologi Artificial Intelligence (AI) yang canggih, Super Resolution Zoom akan memberikan foto zoom layaknya kamera profesional.
Jadi, mengambil foto dari jarak jauh sekalipun seperti menangkap momen di lapangan dari bangku stadion, mengambil detail gambar dari tempat tinggi, maupun melakukan close up wajah tak akan ada detail yang tertinggal.
Kombinasi kamera Telephoto dan Video Pro ModeI bikin video jalan-jalan bernuansa dramatis
Selain mengambil objek dari jarak jauh kamera Telephoto berguna untuk mengambil gambar atau video sinematik. Kombinasinya dengan fitur Video Pro Mode tak hanya hasilkan video sinematik tapi juga audio yang jernih di resolusi 8K yang super tajam.
Di mode ini Anda bisa menentukan exposure, ISO, manual focus, serta adjustable zoom speed untuk hasilkan video sinematik nan dramatis. Hal tersebut amat berguna memperkaya konten video dengan variatif footage yang memesona, bahkan saat Anda hanya menggunakannya untuk sekadar mengabadikan tiap sudut-sudut unik dari sebuah negara saat tengah berlibur.
Mengambil objek di alam
Kamera Telephoto Samsung Galaxy Note20 juga baik menangkap warna-warna natural dengan objek yang jauh dan bergerak. Kemampuan optical zoom 5x dan digital 30X memungkinkaan Anda menangkap detail fauna yang lincah sekalipun untuk ditampilkan di layar Super AMOLED+ 6,7 inch yang mampu menghasilkan warna jernih dan tajam.
Samsung Galaxy Note20 dibekali baterai berukuran 4300 mAh untuk Galaxy Note20 dan 4.500mAh di Galaxy Note20 Ultra. Dilihat dari angka peningkatan tersebut tidak signifikan dibandingkan Galaxy Note10 series. Namun, Samsung Galaxy Note20 telah dibekali prosesor Exynos 990 dengan fabrikasi 7 nanometer yang mampu melakukan penghematan dari segala sisi, seperti menghemat konsumsi baterai lewat peran AI (Artificial Intelligence), dan 19% peningkatan performa CPU dan 13% pada GPU dibandingkan Exynos pendahulunya. Itu artinya Anda dapat lebih lama berkreasi membuat foto dan video.
Dari sisi ruang penyimpanan galaxy Note Series sebelumnya yaitu Galaxy Note10 Series menyediakan pilihan internal storage 128GB - 512 GB, sedangkan di jajaran Galaxy Note20 Series media penyimpanan terkecil ialah 256GB dan terbesar 512GB. Anda pun bisa leluasa menyimpan foto dan video dengan format atau resolusi terbesar sekalipun tanpa perlu was-was kehabisan ruang penyimpanan.
Melihat segala kemampuan di atas Samsung Galaxy Note20 Series tentu pilihan bijak untuk akses multimedia secara optimal bagi Anda kaum mobile. Kabar baiknya bagi Anda yang ingin memiliki Samsung Galaxy Note20 Series bisa langsung mengikuti pre-order mulai 6-19 Agustus 2020. Penawaran menarik selama masa pre-order tersebut:
- Samsung Galaxy Note20 dibanderol dengan harga Rp14.499.000. Setiap pemesanan akan disertai dengan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds+ senilai Rp2.399.000.
- Samsung Galaxy Note20 Ultra varian 256GB memiliki harga Rp17.999.000, sementara varian 512GB dibanderol senilai Rp19.999.000. Setiap pemesanan Galaxy Note20 Ultra akan disertai dengan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds Live senilai Rp2.599.000.
Agar smartphone Galaxy Anda semakin aman saat bermain game Samsung juga menyediakan  perlindungan ekstra dengan Samsung Care+ di mana perlindungan meliputi semua kerusakan yang tidak disengaja dan kerusakan disebabkan oleh cairan, termasuk satu tahun jaminan baterai. Layanan mencakup perlindungan resmi, suku cadang resmi, dan gratis antar jemput. Hape aman hati pun tenang.
Keterangan lebih detail, kunjungi www.galaxylaunchpack.com
Â
(*)
Advertisement