Discord Tak Lagi Larang Server Wallstreetbets

Setelah di blokir karena konten diskriminatif, Discord kini bantu server WallStreetBets.

oleh Arief Rahman H diperbarui 29 Jan 2021, 17:00 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2021, 17:00 WIB
[Bintang] Ilustrasi Percakapan
Ilustrasi Percakapan (via GaijinPot Blog)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Discord kini membantu proses pemulihan server baru WallStreetBets (WSB) di platformnya. Sebelumnya, perusahaan melarang server tersebut karena diduga memuat konten kebencian dan diskriminatif.

Staf Discord secara aktif bekerja dengan tim server untuk membantu moderasi. Setidaknya satu staf Discord, yang sekarang ada di server WallStreetBets baru, juga membantu mengatasi masalah infrastruktur terkait dengan pertumbuhan pesat yang dialami komunitas.

“Anggota WallStreetBets telah menyiapkan server baru dan kami bekerja dengan mereka,” kata juru bicara Discord dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari The Verge, Jumat (29/1/2021).

Perusahaan mengaku akan menyambut server itu selama mereka mampu meningkatkan praktik moderasi dan mengikut aturan perusahaan.

“Kami telah menghubungi moderator untuk memberikan dukungan dan saran kepada mereka, seperti yang kami lakukan untuk banyak komunitas besar kami,” katanya.

Server kontroversi WallStreetBets baru saat ini memiliki 296.000 anggota, dan terus bertambah setiap detik. Ia telah memainkan peran sentral dalam misi berkelanjutan subreddit untuk menaikkan harga saham GameStop dan AMC.

 

Discord Larang Server WSB

Sebelumnya, Discord memblokir server yang berbicara soal saham itu dengan alasan konten diskriminatif. Server ini adalah cabang dari subreddit r/WallStreetBets.

Discord mengatakan tidak melarang server WallStreetBets untuk penipuan finansial. Sebaliknya, itu dilarang karena terus mengizinkan konten yang penuh kebencian dan diskriminatif setelah peringatan berulang kali.

Laporan The Verge menyebutkan isi dari percakapan dalam server tersebut dipenuhi dengan spam termasuk penghinaan rasial.

Tak lama setelah Discord melarang server, moderator sempat menyetel seluruh subreddit r/WallStreetBets menjadi privat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya