Samsung Home Hub Diperkenalkan, Hadirkan Fitur Pengelolaan Smart Home di 1 Perangkat

Samsung baru saja mengumumkan Samsung Home Hub yang berfungsi sebagai kontroler dan pengelola smart home dalam satu perangkat.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 07 Jan 2022, 06:30 WIB
Diterbitkan 07 Jan 2022, 06:30 WIB
Samsung
Tampilan Samsung Home Hub yang baru saja diperkenalkan. (Dok: Samsung)

Liputan6.com, Jakarta - Samsung baru saja memperkenalkan Samsung Home Hub sebagai kontroler untuk perangkat elektronik rumah tangga atau smart home. Perangkat ini menyediakan akses instan ke layanan rumah yang sudah terhubung dan dapat dikustomisasi.

Secara tampilan, Samsung Home Hub merupakan tablet berukuran 8,4 inci. Perangkat ini dibekali dengan dua mikrofon dan dua speaker untuk memberikan perintah suara melalui Bixby, sekaligus memberikan notifikasi pada pengguna.

"Samsung Home Hub menghadirkan konektivitas yang mulus ke smart home dan memudahkan hidup pengguna dengan memahami preferensi mereka sekaligus menyesuaikan pengaturan elektronik rumah tangga dan perangkat pintar pengguna berdasarkan preferensi terebut," tutur Executive Vice President and Head of Customer Experience at the Digital Appliances Business Samsung Electronics, Hyesoon Yang, dalam keterangan resmi, Jumat (7/1/2022).

Perangkat ini dibekali dengan AI dan SmartThings untuk membantu pengguna di rumah mengatur beragam produk pintar miliknya. Pengguna bisa mengelola rutinitas harian hingga memberikan perintah pada sistem smart home di rumahnya.

Menurut Samsung, perangkat ini mampu terhubung dengan setiap produk dalam eksosistem SmartThings, termasuk perangkat pintar Samsung lain. Namun ke depannya, Samsung Home Hub juga dapat terhubung dengan perangkat lain di sistem smart home, seperti lampu dan sistem kunci pintu.

Adapun kategori yang masuk dalam layanan SmartThings adalah cooking, clothing care, pet, air, energy, dan home care wizard. Perangkat ini akan tersedia di Korea Selatan pada Maret 2022, baru setelahnya hadir untuk pasar global.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Samsung Rilis Proyektor Portabel yang Bisa Jadi Speaker Pintar dan Smart TV

Samsung The Freestyle
Samsung The Freestyle. Dok: Samsung

Selain itu, Samsung meluncurkan perangkat portabel terbaru yang memungkinkan pengguna menonton dan menikmati hiburan ke mana saja mereka pergi.

Dirancang untuk Gen Z dan milenial, produk bernama The Freestyle ini merupakan kombinasi perangkat proyektor, smart speaker, dan ambient lighting yang dikemas dalam sebuah perangkat yang ringan dan portabel.

"The Freestyle adalah proyektor unik yang dirancang untuk keserbagunaan dan fleksibilitas tinggi, guna memenuhi gaya hidup konsumen yang terus berubah," kata Executive Vice President and Head of the Sales & Marketing Team of the Visual Display Business, Samsung Electronics, Simon Sung melalui keterangannya, Rabu (5/1/2022).

Tanpa dibatasi ruang dan form factor, Simon menambahkan, The Freestyle adalah perangkat menyenangkan dan serbaguna yang dapat digunakan dengan cara apapun yang dipilih penggunanya.

Bobot The Freestyle bahkan hanya 830 gram sehingga sangat portabel dan dengan mudah bisa mengubah area apapun menjadi layar.

Berbeda dengan proyektor konvensional yang statis, The Freestyle memiliki dudukan (cradle) fleksibel yang memungkinkan rotasi hingga 180 derajat, sehingga pengguna dapat menampilkan video berkualitas tinggi di mana saja (meja, lantai, dinding, atau bahkan di langit-langit) tanpa memerlukan tambahan layar terpisah.

Tampilkan Gambar hingga 100 Inci

The Freestyle dilengkapi fitur auto keystone dan auto leveling lengkap. Fitur-fitur ini memungkinkan perangkat melakukan penyesuaian layar secara otomatis terhadap permukaan manapun dari sudut mana pun, sehingga menghasilkan gambar yang benar-benar proporsional.

Selain itu, fitur auto focus membuat perangkat ini bisa menampilkan gambar jernih pada permukaan apapun, dari sudut manapun, dengan ukuran layar hingga mencapai 100 inci.

The Freestyle juga dipersenjatai dual passive radiator untuk menghasilkan suara bass jernih dan lebih dalam tanpa distorsi, serta dengan pancaran suara 360 derajat untuk menikmati pengalaman audio sekelas bioskop. 

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya