Liputan6.com, Jakarta Layanan internet Biznet down dilaporkan oleh sejumlah warganet di Twitter pada Selasa hari ini (29/11/2022).
Pihak Biznet pun mengonfirmasi adanya gangguan pada infrastruktur jaringan Biznet di jalur distribusi mereka, yang mengakibatkan penurunan performa kualitas koneksi Internet di wilayah area Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur & Bali.
Baca Juga
"Tim kami di lapangan sejak awal peringatan gangguan langsung melakukan upaya perbaikan jaringan di lokasi," kata Tim Corporate Communication Biznet kepada Tekno Liputan6.com, melalui pesan singkat.
Advertisement
"Kami akan memastikan koneksi layanan di seluruh area yang terdampak dapat secepatnya kembali normal, dan dapat kembali menjalankan aktivitas digital," imbuh mereka.
Biznet pun juga meminta maaf atas ketidaknyamanan tersebut kepada seluruh pelanggan mereka terdampak gangguan.
"Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada seluruh pelanggan kami yang mengalami gangguan," kata mereka.
"Kami akan terus melakukan monitoring layanan pelanggan serta melakukan upaya terbaik agar kejadian yang sama tidak terulang kembali," imbuh Biznet.
Warganet Mengeluh Biznet Down
Sebelumnya, beberapa warganet mengeluhkan layanan internet Biznet down. Banyak pengguna yang melaporkan jaringan internet Biznet mati, sangat lelet, dan tidak stabil via Twitter.
Bahkan tak sedikit dari mereka yang mengeluh kalau layanan Biznet mengalami gangguan selama seharian, sejak Selasa pagi hingga sore hari.
Sejumlah pengguna bahkan mengaku masalah Biznet down sudah berlangsung selama beberapa hari. Tak pelak, banyak pengguna yang kehabisan kesabaran sehingga meluapkan kemarahannya di Twitter.
"@BiznetHome halo biznet kenapa ini internet mati dr pagi sampe sekarang ga bisa," keluh seorang pengguna di Twitter.
"Sejak hari minggu loh ini sampe skrg masih ngeleeggg biznet bikin sakit kepala, kerja jd ambyar semua.. ayolah kek mana ni @BiznetHome Udh ditahan” gak komplain tp kok 3 hari begini mulu," ucap seorang warganet.
"@BiznetHome sampai kapan ini putus koneksinya???," tanya warganet.
"Nungguin internet nyala, seharian. Jdnya gak produktif. Sementara gawean gw gak bisa pake paket data. Allahu ?? biznet oh biznet yukkk," timpal yang lainnya.
Advertisement
Penurunan Kualitas Layanan Internet
Mengutip laman resminya yang merespon keluhan-keluhan warganet tersebut, Biznet pun mengonfirmasi adanya penurunan performa untuk area di Jawa dan Bali.
"Kami informasikan bahwa pada hari Selasa, 29 November 2022 terindikasi alarm pada jaringan kami yang menyebabkan penurunan kualitas layanan internet untuk area Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur & Bali," tulis Biznet.
Perusahaan pun menyebut bahwa tim tengah memprioritaskan untuk percepatan perbaikan di lokasi.
(Dio/Isk)