Liputan6.com, Jakarta - Deretan smartphone terbaik besutan tiap vendor telah diluncurkan sepanjang 2022. Ada Samsung dengan Galaxy S22 Series, Apple menawarkan iPhone 14 Series, Oppo yang menghadirkan Find X5 Series, termasuk Xiaomi dan deretan smartphone lain.
Tahun depan, pola ini dipastikan akan terus berlanjut. Bahkan, bukan tidak mungkin dengan perkembangan teknologi yang kian mumpuni, deretan smartphone yang diperkenalkan akan makin canggih.
Baca Juga
Tidak sekadar spesifikasi yang bertenaga, form factor baru seperti smartphone layar lipat diprediksi juga makin berkembang. Untuk itu, Tekno Liputan6.com merangkum deretan smartphone premium yang patut diantisipasi kehadirannya di tahun depan.
Advertisement
Meski informasi seputar smartphone ini masih sekadar bocoran atau prediksi, pembahasannya masih tetap menarik.
Lantas, apa saja deretan smartphone rilisan tahun depan yang diprediksi jadi andalan? Simak daftarnya berikut ini:
Samsung Galaxy S23
Bocoran soal Samsung Galaxy S23 telah banyak beredar di internet. Salah satunya jadwal peluncurannya yang disebut akan dilakukan pada awal Februari 2023.
Desain HP Samsung ini pun sudah mulai berlisweran di dunia maya. Soal spesifikasi, Galaxy S23 disebut akan dibekali dengan kapasitas baterai yang lebih besar dari pendahulunya.
Galaxy S23 diprediksi bakal menggunakan baterai 3,900mAh dengan fast charging 25W. Sebagai perbandingan, Galaxy S22 hanya menggunakan baterai berkapasitas 3,700mAh.
Lalu Galaxy S23 Plu akan didukung oleh baterai 4,700mAh dengan fast charging 45W, serta Galaxy S23 Ultra dengan 5,000mAh fast charging 45W. Ketiga HP Android ini akan memakai chipset Snapdragon 8 Gen 2.
Galaxy Fold5 dan Oppo Find X6 Pro
Samsung Galaxy Fold5
Seperti biasa, Samsung akan meluncurkan pula perangkat layar lipat di tahun depan. Hadir sebagai penerus, Samsung besar kemungkinan akan merilis Galaxy Fold5 di 2023.
Namun, berbeda dari lini Galaxy S, smartphone ini biasanya baru akan diperkenalkan setidaknya setelah Agustus 2023. Karenanya, informasi soal smartphone ini belum banyak diungkap.
Kendati demikian, prediksi menyebut Samsung akan melakukan sejumlah peningkatan pada Galaxy Fold generasi anyar ini. Rumor menyebut smartphone ini akan dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2.
Oppo Find X6 Pro
Sejak beberapa tahun terakhir, lini Oppo Find X Series selalu berhasil menarik perhatian publik. Karenanya, di tahun depan, besar kemungkinan Oppo akan melakukan hal serupa lewat Find X6 Pro.
Meski informasi seputar smartphone ini belum banyak terungkap, Oppo juga disebut akan melakukan sejumlah peningkatan pada smartphone premiumnya ini.
Sebagai contoh, ada rumor yang menyebut Oppo Find X6 Pro akan menggunakan sensor Sony IMX989 dengan ukuran 1 inci pada lensa utamanya. Lalu, smartphone ini disebut akan dibekali dengan teknologi fast charging 100W.
Advertisement
Google Pixel Fold dan iPhone 15 Ultra
Google Pixel Fold
Rumor seputar Google yang akan menghadirkan smartphone layar lipat diprediksi akan terjawab pada tahun depan. Alasannya, raksasa internet itu disebut akan memperkenalkan Google Pixel Fold pada 2023.
Kabarnya, smartphone ini akan diperkenalkan sekitar kuartal pertama 2023 atau Mei 2023. Berdasarkan rumor yang beredar sejauh ini, Pixel Fold akan memiliki layar OLED 7,6 inci ketika dibuka, dan memiliki layar 5,8 inci saat dilipat.
Google juga dikabarkan akan membekali smartphone ini dengan chipset Tensor G2. Namun, untuk informasi lain seputar smartphone ini memang belum banyak diketahui.
iPhone 15 Ultra
Sementara dari Apple, model yang diprediksi akan menjadi sorotan adalah iPhone 15 Ultra. Kabarnya, smartphone ini akan menggantiakn posisi iPhone 15 Pro Max.
Hadir sebagai model terbaru, smartphone ini pun disebut akan hadir dengan sejumlah peningkatan, terutama dari sisi kamera. Dari rumor yang beredar, iPhone 15 Pro Max akan dibekali dengan lensa periscope.
Selain dari sisi kamera, Apple juga akan fokus pada daya tahan baterai. Selain itu, Apple disebut bakal menggunakan rangka titanium di iPhone 15 Ultra.
Honorable Mention
Xiaomi 13 Pro
Lini Xiaomi 13 memang telah diperkenalkan pada Desember 2022. Namun, peluncuran itu masih terbatas untuk pasar Tiongkok dan 2023 akan menandai debut smartphone ini secara global.
Seperti biasa, ada dua model yang diluncurkan yakni Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro. Keduanya hadir dengan chipset terbaru Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Gen 2.
Sesuai namanya, Xiaomi 13 Pro hadir dengan kemampuan yang lebih tinggi ketimbang versi reguler.
Smartphone ini memiliki layar LTPO berukuran 6,73 inci yang mendukung refresh rate 120Hz, HDR10+, serta Dolby Vision.
Beralih ke departemen fotografi, Xiaomi 13 Pro menggunakan tiga kamera belakang yang seluruhnya beresolusi 50MP. Ada lensa utama 50MP bersensor Sony IMX989 berukuran 1 inci yang didukung lensa Leica dan kemampuan Hyper OIS.
Lalu lensa telephoto yang juga beresolusi 50MP memiliki kemampuan zoom 3X ditambah elemen Leica Floating Lens. Terakhir, ada lensa ultrawide beresolusi 50MP yang mendukung kemampuan makro.
Sebagai pendukung performanya, ada baterai berkapasitas 4.820mAh yang dipadukan chip Xiaomi Surge G1. Xiaomi 13 Pro mendukung fast charging 120W, wireless charging 50W, serta reverse wireless charging 10W.
(Dam/Isk)
Advertisement