Top 3 Tekno: Komen Warganet Soal Coldplay Konser 4 Hari di Singapura hingga Onic Esports Kalahkan Outplay di MSC 2023

Artikel soal komentar warganet tentang kabar Coldplay memutuskan konser 4 hari di Singapura, banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Senin (12/6/2023).

oleh Yuslianson diperbarui 13 Jun 2023, 11:30 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2023, 11:30 WIB
Aksi Panggung Chris Martin di Berbagai Pertunjukan Coldplay
Aksi panggung Chris Martin yang melompat saat tampil di Super Bowl 50 NFL di Santa Clara, California pada tanggal 19 Agustus 2016. (AP Photo/Marcio Jose Sanchez, File)

Liputan6.com, Jakarta - Artikel soal komentar warganet tentang kabar Coldplay memutuskan konser 4 hari di Singapura, banyak dicari pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Senin (12/6/2023).

Selain itu, berita tentang HP Android Itel A60s resmi meluncur di Indonesia hingga hasil MSC 2023 antara Onic Esports vs Outplay juga menjadi sorotan pembaca.

Lebih lengkapnya bisa cek di bawah ini.

1. Coldplay Umumkan Konser 4 Hari di Singapura, Warganet: Kita Nonton di Sana Aja

Coldplay umumkan konser 4 hari di Singapura dan tambah negara Thailand serta Filipina untuk tur konser di Asia (Foto: IG @coldplay).

Band Inggris ternama Coldplay mengonfirmasi penambahan negara untuk tour konser Asia-nya. Jika sebelumnya Coldplay menggelar konser di Asia Tenggara dengan hanya dua negara yakni Malaysia dan Indonesia.

Kini, Coldplay akan menggelar konser tambahan di Asia dengan tempat di Singapura, Filipina, dan Bangkok.

Tidak tanggung-tanggung, band yang digawangi Chris Martin, Johnny Buckland, Guy Berryman, dan Will Champion ini bakal gelar empat hari konser Coldplay Singapura.

Baca Selengkapnya di Sini

 

2. Itel A60s Resmi Rilis, Smartphone di Bawah Rp 1 Juta dengan RAM 8GB

Itel A60s, smartphone di bawah Rp 1 jutaan dengan RAM 8GB (Foto: Itel).

Itel resmi merilis smartphone terjangkaunya di Indonesia, Itel A60s. Smartphone Itel ini disebut terjangkau karena menawarkan harga di bawah Rp 1 juta yakni Rp 929.000.

Meski dijual seharga di bawah Rp 1 juta, Itel menyebutkan smartphone ini hadirkan spesifikasi memukau.

Marketing Manager Itel Indonesia Geza Febriandi mengatakan, Itel A60s hadir di Indonesia untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan smartphone terjangkau tetapi spesifikasi cukup baik.

Baca Selengkapnya di Sini

 

3. Hasil MSC 2023 Mobile Legends Hari Ini: Onic Esports Taklukkan Outplay dalam Pertarungan Sengit

<p>Hasil MSC 2023 Mobile Legends Hari Ini: Onic Esports Taklukkan Outplay dalam Pertarungan Sengit. (Doc: MPL Indonesia)</p>

Onic Esports menjalani laga kedua mereka dalam turnamen esports Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup atau MSC 2023 hari ini, Senin (12/6/2023).

Masih mempertahankan lineup pemain di pertandingan melawan Burn x Flash di laga perdana MSC 2023, CW, Kairi, Butss, Sanz, dan Kiboy sukses meraih kemenangan sempurna melawan tim wakil Amerika Utara, Outplay.

Walau menaklukkan Outplay dengan skor 2-0, bukan berarti tim beranggotakan Hooon, Shark, Bestplayer1, Basically, dan Ureshiii tidak memberikan perlawanan sengit.

Baca Selengkapnya di Sini

(Ysl/Tin)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya