Poco Kasih Diskon Sampai Rp 700 Ribu buat Beli Poco X6 hingga Poco F6

Poco memanfaatkan momen gajian Juli 2024 dengan menghadirkan promo cashback untuk pembelian smartphone mereka dari seri Poco X hingga M dengan cashback hingga RP 700 ribuan.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 28 Jul 2024, 17:38 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2024, 19:00 WIB
Poco X6 Pro
Penampilan Poco X6 Pro yang baru saja resmi meluncur untuk pasar Indonesia. (Liputan6.com/Agustinus M. Damar)

Liputan6.com, Jakarta - Ada banyak orang yang ingin berganti HP tetapi mungkin bingung mau memilih tipe apa. Ada pula yang mungkin menunggu diskon atau potongan harga sebelum melakukan pembelian. 

Bertepatan dengan momen gajian, Poco menghadirkan promosi PayDay Sale Juli 2024. Lewat promosi ini, Poco bermaksud untuk memudahkan konsumen memiliki smartphone dengan performa extreme dan harga yang juga extreme. 

Mengutip keterangannya, Jumat (25/4/2024), Poco menyebut, promo PayDay Sale Juli 2024 ini berlaku mulai 25-31 Juli 2024. Pada periode ini, fans Poco dan calon pembeli bisa mendapatkan cashback hingga Rp 700.000. 

Cashback berupa diskon HP Poco ini bisa dinikmati ketika membeli ponsel Poco mulai dari Poco X6 Pro 5G, Poco X6 5G, Poco M6, dan Poco Pad. 

Berikut adalah daftar smartphone yang mendapatkan promo cashback di Poco PayDay Sale Juli 2024:

  • Poco C65 RAM 6GB dan memori 128GB dari harga Rp 1.449.000 menjadi Rp 1.39.000
  • Poco C65 RAM 8GB dan memori 256GB dari harga Rp 1.749.000 menjadi Rp 1.699.000
  • Poco X5 Pro 5G RAM 6GB dan memori 128GB dari harga Rp 3.999.000 menjadi Rp 3.299.000
  • Poco X5 Pro 5G RAM 8GB dan memori 256GB dari harga Rp 4.499.000 menjadi Rp 3.799.000
  • Poco M6 RAM 8GB dan memori 256GB dari harga Rp 2.099.000 menjadi Rp1.999.000
  • Poco M6 Pro RAM 8GB dan memori 256GB dari harga Rp 2.999.000 menjadi Rp2.799.000
  • Poco X6 5G RAM 12GB dan memori 256GB dari harga Rp 3.999.000 menjadi Rp 3.699.000
  • Poco X6 Pro 5G RAM 12GB dan memori 512GB dari harga Rp 4.999.000 menjadi Rp4.799.000
  • Poco F6 varian RAM 8GB dan memori 256GB dari harga Rp 4.999.000 menjadi Rp 4.899.000
  • Poco F6 RAM 12GB dan memori 512GB dari harga Rp 5.699.000 menjadi Rp5.499.000

Diskon untuk Penggemar yang Belum Sempat Beli HP Poco

Poco F6
Smartphone flagship Poco F6 resmi meluncur di Indonesia, berapa harganya? (Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani)

Associate Director Marketing Poco Indonesia Andi Renreng mengatakan, promo cashback ini hadir bagi fans dan konsumen yang belum sempat mengikuti promo dari Poco. 

"Sekarang waktunya buat beli HP baru berperforma ekstrem dengan harga yang paling ekstrem. Dengan cashback hingga Rp 700 ribu, pastinya sangat disayangkan kalau sampai melewatkan promo ini," kata Andi. 

Menurutnya, smartphone yang mendapatkan cashback adalah smartphone-smartphone yang terpopuler dari Poco Indonesia. Mulai dari Poco X Series, Poco M Series, dan Poco Pad yang banyak diburu. 

Spesifikasi Deretan HP Poco yang Didiskon

Poco F6
Poco Boyong Flagship Poco F6 ke Indonesia, Harga Mulai Rp 4,8 Jutaan. (Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani)

Dari deretan smartphone Poco yang mendapatkan potongan harga, Poco seri X6 Pro 5G yang diklaim memiliki performa gaming ekstrem untuk seri Poco didukung Dimensity 8300-Ultra. 

Poco mengklaim, chipset premium ini bisa memberikan fitur unggulan seperti kemampuan AI generatif dan memori sekelas flagship. Fitur lain yang dimiliki smartphone ini adalah layar AMOLED CrystalRes Flow  berukuran 6,67 inci. 

Fitur pada layar ini disebut mampu mempermulus aksi di dalam game dan video seperti aslinya, serta warna-warna yang hidup bahkan di bawah sinar matahari yang cerah. 

Poco X6 5G

Poco X6 5G menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2. (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)
Poco X6 5G menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2. (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)

Selain itu, Poco X6 Pro 5G  memiliki kamera tripel 64MP dengan OIS membantu pengguna mengambil foto yang jernih saat bergerak.

Adapun Poco X6 5G mengusung Snapdragon 7s Gen 2, sebuah chipset berarsitektur 64-bit yang membawakan performa dinamis sekaligus mulus, dan ditunjang oleh efisiensi daya dari fabrikasi 4nm. 

Kapasitas RAM-nya bisa diekspansi dengan virtual memory melalui fitur Dynamic RAM Expansion 3.0.

Sementara, Poco M6, menghadirkan pengalaman imaging yang memesona karena ada kamera utama level pro 108MP. Pengisian daya cepatnya didukung kemampuan 33W fast charging serta Smart Charging Engine yang mengoptimalkan efisiensi pengisian daya dan menjaga kesehatan baterai. 

HP ini juga dibekali layar besar FHD+ 6,79 inci dengan refresh rate 90Hz, serta tenaga dari chipset Helio G91-Ultra.

 

 

Infografis 4 Rekomendasi Chatbot AI Terbaik. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis 4 Rekomendasi Chatbot AI Terbaik. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya