Nexus 5 Mulai Dipasarkan Online di Google Play Store

Tak perlu menunggu lama setelah resmi diluncurkan, Google langsung menjual smartphone terbarunya Nexus 5 di Google Play Store.

oleh Ervina Anggraini diperbarui 01 Nov 2013, 16:25 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2013, 16:25 WIB
nexus-5-sale-131101b.jpg

Tak perlu menunggu lama setelah resmi diluncurkan, Google langsung menjual smartphone terbarunya Nexus 5 di toko online Google Play Store. Namun untuk pemasaran di tahap awal, Google baru menjual varian Nexus 5 berkapasitas 16 GB dalam pilihan warna hitam dan putih.

Google disebut-sebut sengaja menyediakan varian 16 GB di awal proses pemasaran dan akan mulai dikirimkan ke para pemesan mulai 5 November mendatang. Sedangkan varian berikutnya yang akan dipasarkan yakni Nexus 5 versi 32 GB dalam warna hitam setelah versi 16 GB habis terjual.

Dilansir laman Phandroid, Jumat (1/11/2013), menariknya dalam hitungan kurang dari 24 jam, Nexus 5 versi 16 GB sudah habis dipesan. Google belum dapat memastikan kapan Nexus 5 versi 16 GB bisa kembali tersedia.

Sedangkan untuk versi 32 GB warna hitam dan putih, Google memastikan mulai bisa dipesan pada 8 November mendatang. Google membanderol Nexus 5 dengan harga yang relatif terjangkau yakni USD 349 untuk versi 16 GB dan varian 32 GB seharga USD 399.

Setelah dipasarkan di kawasan Amerika Serikat, Google memastikan Nexus 5 juga akan segera menyambangi Kanada dan benua Eropa. Sedangkan untuk kawasan lainnya Google menyebut akan segera menyusul kemudian.

(vin/dew)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya