Meski menuai sejumlah penolakan dari beberapa kandidat eksternal, namun Microsoft masih belum gentar mencari sosok Chief Executif Officer (CEO). Selain mempersiapkan calon internal yaitu Executive Vice president of Cloud and Enterprise Microsoft Satya Nadella, perusahaan yang berbasis di Redmond, Washington tersebut juga disebutkan tengah membidik salah satu petinggi Google.
Nama Sundar Pichai kali ini disebut sebagai salah satu kandidat pengisi jabatan kosong tersebut. Sumber terdekat kepada Silicon Angel mengkonfirmasi jika Pichai merupakan salah satu pilihan utama untuk posisi pengganti Steve Ballmer.
Saat ini Pichai tengah dalam upaya negosiasi dengan pihak Microsoft. Kabarnya nama Sundar Pichai saat ini menjadi salah satu calon eksternal yang kerap diperbincangkan oleh komite perekrutan Microsoft.
Sundar Pichai merupakan Head Executive Google Chrome and Apps yang memiliki pengaruh besar dalam integrasi Android bagi pasar korporasi. Sebelum dikabarkan tengah dibidik oleh Microsoft, Pichai juga sempat dikabarkan akan hijrah ke Twitter.
Kemudian dilaporkan Google membayar USD 50 juta kepada Pichai untuk membujuk dirinya agar tetap bertahan di perusahaan yang berbasis di Mountain View, California tersebut. (vin/dhi)
Baca juga
Berapa Sih Gaji CEO Microsoft?
Mengenal Sosok Calon CEO Baru Microsoft, Satya Nadella
Sibuk Cari CEO Baru, Microsoft Bakal Pensiunkan Bill Gates?
Bos Google Chrome Dibidik Jadi Calon CEO Microsoft
Kabarnya nama Sundar Pichai saat ini menjadi salah satu calon eksternal yang kerap diperbincangkan komite perekrutan Microsoft.
Diperbarui 03 Feb 2014, 15:10 WIBDiterbitkan 03 Feb 2014, 15:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
9 10
Berita Terbaru
Mager Bisa Mempercepat Kematian adalah Fakta yang Tak Bisa Diremehkan
Perang Besar di Bursa Transfer: Manchester City Tantang Real Madrid dan Barcelona Demi Gelandang Newcastle United
Ibadah Qurban Sekali Seumur Hidup atau Boleh Setiap Tahun? Simak Buya Yahya Terbaru
Hamas Siap Gencatan Senjata 5 Tahun di Gaza dan Pembebasan Sandera dengan Israel
Wagub Jakarta Rano Karno Melayat ke Rumah Duka, Kenang Sosok Bunda Iffet Sebagai Perempuan yang Luar Biasa
Bunda Iffet Meninggal Dunia, Gubernur Jakarta Pramono Anung Titip Pesan Slank Tetap Bersatu
6 Model Rambut Mohawk yang Keren dan Populer 2025, Tampil Beda
Kode Redeem FF 27 April 2025: Buruan Tukar untuk Dapat Item Game Free Fire
7 Bumbu Dapur yang Bisa Bikin Awet Muda dan Sehat, Ini Cara Menggunakannya
VIDEO: Trump dan Zelenskyy Bertemu di Vatikan, Bahas Perang Ukraina
Pengusaha Was-Was, Peredaran Rokok Ilegal Makin Memprihatinkan
14 Model Baju Pesta Simple Elegan dengan Hijab Terbaru 2025