Bedeng Milik Saksi Kasus Tewasnya Bocah F Ramai Dikunjungi Warga

Bedeng tempat A, saksi kasus pembunuhan bocah F, berjualan sehari-hari mendadak ramai didatangi warga.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Okt 2015, 02:19 WIB
Diterbitkan 10 Okt 2015, 02:19 WIB
20151009-Rumah Agus-Jakarta
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Jakarta - Rumah bedeng sekaligus warung tempat A berjualan sehari-hari sontak ramai dikunjungi oleh warga yang ingin mengetahui tempat tinggal tersangka pencabulan terhadap anak-anak.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (9/10/2015), A sehari-hari dikenal dekat dengan anak-anak karena lokasi warung miliknya hanya berjarak 50 meter dari SDN 05 Pagi Kalideres, Jakarta Barat tempat korban F bersekolah.

Berdasarkan keterangan warga, A berjualan dan tinggal di lokasi yang sama. Agus dikenal sebagai residivis narkoba yang sering keluar masuk penjara.

"Ya, tinggal di sini memang (A). Ada banyak anak-anak yang suka jajan di sini. Jualannya kopi, indomie, es gitu. Namanya dekat sekolahan ya banyak anak kecil," ucap salah seorang warga.

A ditetapkan sebagai tersangka pencabulan T, tetangga F yang merupakan bocah korban pembunuhan dalam kardus. Namun dugaan keterkaitan A sebagai tersangka pembunuhan F masih menunggu hasil tes DNA. Berdasarkan keterangan saksi, tersangka A melakukan aksi bejatnya berulang kali kepada sejumlah anak.

Sementara itu, A ternyata merupakan teman sejak kecil ayah korban F, bocah yang ditemukan tewas dalam kardus‎. Ayah korban menyatakan, seandainya Agus merupakan pelaku pembunuhan anaknya, ia tidak menyangkanya karena temannya tersebut cukup bersosialisasi di lingkungan.

"Jujur kaget. Kaget enggak menyangka kalau memang seandainya benar dia (A) pelakunya ya," ucap ayah korban F.

A dikenal sebagai residivis narkoba yang sering keluar masuk penjara karena kasus narkoba. Rumah bedeng A juga sering dijadikan tempat kumpul anak-anak hingga malam. (Vra/Ans)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya