VIDEO: Saksi Kasus Angeline Melihat Cek Rp 4,7 Miliar di Tas Agus

Saksi memberi keterangan berbeda, Majelis Hakim yang dipimpin Edward Haris Sinaga sempat marah-marah.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Nov 2015, 02:00 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2015, 02:00 WIB
Sidang kasus pembunuhan Angeline
Margriet Megawe menangis mendengarkan dakwaan yang ditujukan kepadanya dalam kasus pembunuhan putri angkatnya, Angeline. (Liputan6.com/ Dewi Divianta)... Selengkapnya

Liputan6.com, Denpasar - Hotma Sitompoel, pengacara terdakwa Margriet, sempat berdebat dan marah dengan pengakuan saksi, Ni Komang Juniarti, saat ditanya jaksa penuntut. Dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan Angeline di Pengadilan Negeri Denpasar, Hotma tidak terima dengan pengakuan saksi, yang menyebutkan kondisi fisik Angeline terlihat kotor, bau dan tidak terurus.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (24/11/2015), pengakuan saksi juga dibantah terdakwa Margriet, ibu angkat Angeline.

Di ruang lain juga digelar sidang dengan terdakwa Agustinus Tae, yang menghadirkan 4 saksi. Satu di antaranya adalah Andika Anaconda. Kepada jaksa, teman dekat Agustinus ini mengaku sempat melihat cek senilai Rp 4, 7 miliar di dalam tas terdakwa.

Pada sidang ini, Majelis Hakim yang dipimpin Edward Haris Sinaga sempat marah-marah, karena beberapa saksi memberi keterangan berbeda. Sidang dilanjutkan pekan depan dengan agenda sama, yakni mendengarkan keterangan saksi. (Dan/Ron)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya