Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 tinggal beberapa pekan lagi turun di Asian Games 2018. Sayangnya, dari enam laga uji coba yang telah dijalani, pasukan Luis Milla masih paceklik kemenangan.
Pada laga uji coba terkini, timnas Indonesia menyerah 1-2 dari Korea Selatan (Korsel) U-23, di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (23/6/2018). Padahal secara keseluruhan, timnas Indonesia U-23 mampu mengimbangi permainan Korsel.
Advertisement
Baca Juga
Gol pertama Korsel pada pertandingan itu tercipta jelang babak pertama terakhir. Jeong Taewook sukses memanfaatkan umpan sepak pojok Kim Hyeong pada menit 42.
Keunggulan Korsel bertahan hingga menit 92. Indonesia menciptakan gol penyama kedudukan lewat Hansamu Yama.
Sayangnya, Korsel akhirnya menang lewat Han Seunggyu. Tendangan Han dari dalam kotak penalti, gagal ditahan para pemain timnas Indonesia U-23.
Usai pertandingan, Milla tetap memuji performa timnya. "Dalam uji coba penting bagi kita untuk mencoba semua pemain yang ada dan tadi Korea bermain bagus, baik saat menyerang, dan bertahan," kata Milla.
Anniversary Cup
Sejumlah laga persiapan timnas Indonesia U-23 untuk Asian Games sejatinya sudah dimulai sejak April lalu. Ketika itu, Hansamu dan kawan-kawan turun di turnamen Anniversary Cup.
Melawan tiga negara; Bahrain, Korea Utara, dan Uzbekistan, timnas meraih hasil imbang 0-0 saat meladeni Korea Utara dan Uzbekistan. Setelah itu, timnas baru melakoni dua kali uji coba melawan Thailand.
Dari dua laga itu, timnas kalah 1-2 dan memetik hasil imbang 0-0.
Timnas Indonesia U-23 terakhir kali memetik kemenangan adalah saat bertandang ke Singapura, 21 Maret 2018. Pada laga itu, timnas Indonesia menang telak 3-0.
Advertisement
Rapor Indonesia di Enam Laga Uji Coba
Indonesia 0-1 Bahrain
Indonesia 0-0 Korea Utara
Indonesia 0-0 Uzbekistan
Indonesia 1-2 Thailand
Indonesia 0-0 Thailand
Indonesia 1-2 Korea Selatan
Kemasukan: 5
Memasukkan: 2
*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel. Ikuti juga Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Nonstop hanya di Liputan6.com.