Liputan6.com, Jakarta - Pemerintahan Joko Widodo diwacanakan melakukan penggabungan pada beberapa kementerian dalam kabinetnya. Salah satu penggabungan yang akan dilakukan yaitu antara Kementerian Perindustrian dengan Kementerian Perdagangan.
Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan wacana penggabungan tersebut memang sudah dibicarakan dalam kabinet pemerintahan saat ini. Namun masih menunggu kepastian dari Jokowi soal hal tersebut.
"Hampir pasti yang saya dengar. Hampir pasti, orang yang kompeten banyak yang begitu," ujarnya di Kantor Kementerian Perindustrian, Jakarta Selatan, Selasa (14/10/2014).
Hidayat mendukung gagasan penggabungan tersebut. Namun risikonya, pada masa awal pemerintahan, kementerian yang digabung belum bisa bekerja maksimal.
"Saya sudah menyampaikan itu bagus, supaya bisa efisien. Hanya pegabungan secara teknis minimal butuh enam bulan supaya bisa bekerja," lanjutnya.
Penggabungan kementerian ini juga diyakini tidak akan menggangu program hilirasasi yang dicanangkan oleh Kemenperin. Hal ini lantaran sejalan dengan visi Jokowi menekankan agar lagi melakukan ekspor bahan mentah.
"Itu pasti berjalan karena itu adalah kebutuhan untuk mengantisipasi masa depan industri. Dan alhamdulillah saya mendengar dari Jokowi dalam statement-statementnya dia menyatakan tak ingin lagi mengekspor bahan mentah," tandasnya.
Menperin Dukung Rencana Jokowi Gabungkan Kementerian
Pemerintahan Joko Widodo diwacanakan melakukan penggabungan pada beberapa kementerian dalam kabinetnya.
diperbarui 14 Okt 2014, 15:44 WIBDiterbitkan 14 Okt 2014, 15:44 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Unsur: Pengertian, Jenis dan Karakteristiknya
Timah untuk Apa: Manfaat dan Penggunaan Timah dalam Berbagai Industri
Peringatan Dini, BPBD Jakarta Imbau 11 Wilayah Pesisir Ini Waspada Rob hingga 17 Januari
Top 3 Tekno: Update iOS 18.2.1 hingga Oppo Reno13 Series yang Siap Rilis di Indonesia
Pagar Laut di Tangerang Langgar Aturan Pengelolaan Ruang Laut
Alasan Kenapa Manusia Berani Bermaksiat, Penjelasan Buya Yahya
Lee Min Ho Yakin Drakor Boys Over Flowers Bakal Diboikot Kalau Tayang Sekarang
Tanda Orang Cerdas di Balik Penampilan Sederhana
BTN Fund Jadi Andalan Investasi Startup Baru Indonesia
To Be Apa Saja: Penggunaan dan Fungsinya dalam Bahasa Inggris
Mengapa Donald Trump Ingin Kuasai Greenland? Ternyata Karena Alasan Ini
7 Resep Bakwan Jagung Simple yang Renyah dan Gurih untuk Camilan Sehari-hari