Liputan6.com, Jakarta - Sebagai negara yang memiliki tingkat konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) yang tinggi, saat ini Indonesia membutuhkan tambahan kilang minyak untuk menjaga cadangan minyaknya.
Pelaksana Tugas Direktur Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Nariyanto Wagimin mengungkapkan, di dalam catatannya terdapat 22 surat permohonan izin pembangunan kilang minyak dengan kapasitas mulai dari 6.000 ribu bph hingga 12.000 bph.
"Tapi dari 22 itu tidak ada yang bangun, yang kelihatan akan bangun baru dua, ada satu kapasitas 6.000 bph dan satu 9.000 bph, itupun kemajuan projeknya belum dapat dilihat," kata Nariyanto di Hotel Aryaduta, Jumat (14/11/2014).
Adapun dua kilang yang dimaksud Nariyanto akan dibangun di Banten, Jawa Barat dan Bojonegoro, Jawa Timur.
‎Meski begitu, dirinya ke depan akan melakukan penyederhanaan izin dalam pembangunan kilang dan siap memebrikan insentif kepada para investor jika berminat untuk melakukan pembangunan kilang minyak di Indonesia.
Disampaikannya saat ini kebutuhan kilang sangatlah penting mengingat terakhir pembangunan Kilang Minyak pada masa Orde Baru. Selain itu kilang-kilang yang lain juga sudah dalam usia yang tua.
"Kalau swasta bangun, kita akan fasilitasi dalam bentuk kemudahan perizinan, jangan sampai kasus masa lalu terulang, begitu banyak izin tapi tidak ada yang terealisasi," tutupnya. (Yas/Gdn)
Dari 22 Izin Pembangunan Kilang, Tak Ada Satupun Terealisasi
Saat ini kebutuhan kilang sangatlah penting mengingat terakhir pembangunan Kilang Minyak pada masa Orde Baru.
Diperbarui 14 Nov 2014, 17:32 WIBDiterbitkan 14 Nov 2014, 17:32 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hari Ini Sabtu 26 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak Doa agar Terhindar dari Musibah dan Keburukan
Fakta Unik dan Sejarah Scrunchie, Ikat Rambut Favorit Sepanjang Masa
Myanmar Tangkap TikToker Peramal Gempa Usai Picu Kepanikan
Dedi Mulyadi Akan Didik Anak Nakal di Depok Gunakan Pola Pendekatan Militer
Mix and Match Outfit untuk Liburan: Capsule Wardrobe yang Minimalis
Daun Pepaya, Solusi Alami Pengendali Hama Tanaman
Daftar 10 Orang Terkaya di Asia versi Forbes, Mukesh Ambani Nomor Satu
Manchester United Ramaikan Perburuan Pemain Muda Manchester City
Pendaki Asal Temanggung yang Hilang di Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Tulus, Sal Priadi, Kunto Aji, hingga Idgitaf dan Dere Satukan Kreativitas dalam Tur Kolaborasi 2025 Bertajuk Sama Sama
Jaga Kesehatan Mental Ibu Selepas Melahirkan dengan Perawatan Diri
KPK Sita 26 Kendaraan Terkait Korupsi Iklan BJB, Termasuk Motor Royal Enfield Ridwan Kamil