Liputan6.com, Bandung - Berada langsung di bawah Presiden, keberadaan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas sebagai badan pemikir (think tank) terasa penting. Tak heran bila sang Menteri PPN/Kepala Bappenas, Andrinof A Chaniago mempunyai dua kantor.
Andrinof mengaku sering bolak balik dua kantor. Kantor pertama berada di bilangan Menteng, Jakarta Pusat dan mempunyai ruangan di kompleks Istana Merdeka.
"Ini bentuk koordinasi saya dengan Presiden, jadi nggak mesti rapat. Saya sering ke Istana karena sekarang berkantor di sana juga," ucap dia saat acara Media Gathering 2014 di Bandung, seperti ditulis Sabtu (15/11/2014).
Dia mengatakan sudah mempunyai ruangan khusus di Kompleks Istana Merdeka untuk memudahkan koordinasi dengan Presiden. "Saya sudah punya ruangan kantor di Istana," ucap dia.
Sementara Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Bappenas, Dedy S Priatna menambahkan, selain menterinya, Presiden juga menyediakan ruangan kantor untuk Menteri Sekretaris Negara, Praktikno.
"Jadi administrasinya Pak Pratikno dari Sekneg dan Think Tank-nya dari Pak Andrinof. Sedangkan untuk stafnya di Istana, beliau akan memboyong staf dari Bappenas," tegas Dedy. (Fik/Ndw)
Jadi `Think Tank` Jokowi, Kepala Bappenas Punya Dua Kantor
Andrinof mengaku sering bolak balik dua kantor. Kantor pertama berada di bilangan Menteng, Jakarta Pusat dan mempunyai ruangan di kompleks I
diperbarui 15 Nov 2014, 15:15 WIBDiterbitkan 15 Nov 2014, 15:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Deretan Artis Cantik Indonesia yang Masih Betah Melajang hingga Pengujung 2024, Fokus Karier
Cuaca Indonesia Hari Ini Kamis 26 Desember 2024, Mayoritas Kota Besar Turun Hujan
Wamen BUMN Sidak Stasiun Pasar Senen, Dapat Temuan Apa?
Ada Orang Tewas Akibat Miras Oplosan, Sebaiknya Kiai Datang Takziyah atau Tidak? Ini Kata Gus Baha
TLKM Kenalkan Produk Andalan, Bantu Pertumbuhan Bisnis
Menjajal Gelato Oma Elly yang Sedang Ngetren, Tersedia Lebih dari 40 Varian Rasa
Mengenang 20 Tahun Tsunami Aceh, Mengenal Smong sebagai Mitigasi Bencana dengan Kearifan Lokal
6 Chat Romantis Ayah Ibu di Grup Keluarga Ini Bikin Senyum, Tak Kalah dari ABG
Pesan Natal Paus Fransiskus: Seruan Perdamaian di Jalur Gaza, Ukraina, hingga Sudan
5 Tips Libur Nataru Nyaman Bebas Gangguan, Wajib Dicatat Nih!
Demi Gaet Striker Juventus, Arsenal Lancarkan 'Operasi Gila' di Bursa Transfer Januari 2025
VIDEO: Viral Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Pandaan-Malang, Empat Korban Meninggal